BOLASPORT.COM - Persebaya Surabaya kembali menggembleng fisik pemain di penghujung latihan pekan pertama pada Sabtu 5 September 2020.
Pada awalnya, program latihan difokuskan menempa fisik pemain untuk mengembalikan kebugaran para pemain.
Namun, pada Jumat, (3/9/2020), menu latihan yang diberikan mengalami penurunan intensitas.
Setelah sempat sehari diganti dengan menu feeling ball, tim pelatih kembali meningkatkan intensitas latihan.
Baca Juga: Eks Pemain Timnas U-21 Bosnia Beri Saran Untuk Pemain Muda Indonesia
Pelatih Persebaya, Aji Santoso menuturkan bahwa hal itu diperlukan untuk mempertahankan kondisi fisik pemain karena diliburkan pada hari ini.
Peningkatan intensitas melalui menu phisical conditioning, dimana terdapat beberapa pos yang harus dijalani oleh seluruh pilar Bajol Ijo.
"Latihan hari ini lebih ke physical conditioning. Tadi intensitasnya cukup tinggi ya, karena besok Minggu, Senin sore baru kami latihan, jadi ini tadi kami naikkan sangat tinggi sekali," ucap Aji dikutip BolaSport dari laman resmi klub.
Mantan pelatih Persela itu menilai jika kondisi fisik Hansamu Yama dkk sudah mulai terbentuk.
Buktinya, para pemain mampu melalui latihan yang ketat selama lebih dari dua jama tersebut dengan baik.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | Persebaya.id |
Komentar