BOLASPORT.COM - Asisten pelatih Persebaya, Mustaqim, memuji kondisi fisik satu pemain asingnya, Mahmoud Eid yang baru gabung latihan.
Mahmoud Eid sendiri sejatinya tiba di Surabaya pada Minggu (6/9/2020).
Baru semalam berada di Kota Pahlawan, keesokan harinya, pemain timnas Palestina itu sudah ikut latihan di Stadion Pusaka, Wiyung Senin (7/9/2020).
Baca Juga: Ini Dua Sosok yang Dirindukan oleh Pemain Asing Persebaya Surabaya
Mustaqim mengapresiasi sikap profesional yang ditunjukkan Mahmoud Eid.
Ketika mengikuti latihan, Eid juga cepat berbaur dan beradaptasi dengan cepat.
Menurut Mustaqim, Eid mampu menjaga kondisi kebugaran tubuhnya dengan baik selama libur kompetisi.
Mustaqim juga mengaku senang dengan antusias yang ditunjukkan gelandang berusia 27 itu.
Secara tidak langsung, semangat yang dibuat satu pemain bisa berpengaruh dengan pemain lainnya.
"Saya lihat dia (Mahmoud Eid) sangat fit. ketika dia datang, coach Aji cerita. Mahmoud kamu gimana posisi kamu? dia jawab, coach saya lebih bagus kondisinya sekarang daripada saya pertama datang ke Indonesia," kata Mustaqim setelah memimpin latihan tim dikutip BolaSport dari Tribun Jatim.
"Dan terbukti tadi saat latihan, dia latihan semangat dan saya lihat sentuhan-sentuhannya masih bagus," ujarnya.
Baca Juga: Pecinta Sepak Bola Indonesia Bisa Saksikan Tiga Liga Top Dunia dengan Kualitas Terbaik
Sementara itu, Eid sempat mengaku mengalami sedikit jetlag, namun apa daya dirinya sudah tidak sabar untuk bertemu rekan-rekannya.
"Saya merasa kondisi saya bagus saat bangun tadi pagi, jadi saya bilang ke pelatih bahwa saya ingin ikut latihan. Saya merasa sedikit lelah dan sedikit merasakan jetlag, tapi secara umum kondisi saya baik," tuturnya.
Kehadiran Mahmoud Eid menambah satu lagi slot pemain asing Persebaya di lanjutan Liga 1 2020.
Sebelumnya ada Makan Konate dan Aryn Williams yang juga belum lama bergabung.
Dengan demikian hanya menyisakan pemain asal Brasil, David da Silva yang belum kembali ke Surabaya.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Tribunjatim.com |
Komentar