Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Presiden BAM Jamin Malaysia Tak Mundur dari Piala Thomas-Uber 2020

By Lariza Oky Adisty - Rabu, 9 September 2020 | 17:40 WIB
Berita bulu tangkis internasional.
ANDREAS JOEVI/BOLASPORT.COM
Berita bulu tangkis internasional.

BOLASPORT.COM - Presiden Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia, Norza Zakaria, mengatakan tim bulu tangkis negara tersebut takkan ikut mundur dari Piala Thomas dan Uber 2020

Piala Thomas dan Uber 2020 akan berlangsung pada 3-11 Oktober mendatang di Aarhus, Denmark. 

Namun, kejuaraan beregu ini diwarnai mundurnya sejumlah kontestan karena wabah covid-19. 

Negara yang memastikan mundur adalah Taiwan, Thailand, dan Australia. 

Baca Juga: Rekap Simulasi Piala Uber 2020 - Banteng Bekuk Harimau 3-2, Penentu Kemenangan Main Tanpa Beban

Menurut Zakaria, BAM akan menjamin kesehatan para pemain dan ofisial Malaysia untuk mengikuti Piala Thomas dan Uber 2020

"Kami tahu betul soal mundurnya beberapa negara dari Piala Thomas dan Uber 2020. Namun, saya ingin memastikan kesehatan para pemain dan ofisial adalah prioritas kami," kata Zakaria.

Baca Juga: Hasil Simulasi Piala Uber 2020 - Ribka/Fadia Bawa Banteng Samakan Kedudukan 1-1

Zakaria mengatakan BAM sudah berkoordinasi dengan Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF), Kementerian Kesehatan Malaysia, Badan Keamanan Nasional, Kementerian Olahraga dan Badan Olahraga Nasional. 

"Kesehatan pemain adalah alasan kami menjalin komunikasi dengan semua organisasi yang relevan. BAM akan bertemu dengan mereka untuk berdiskusi sebelum tim berangkat pada 29 September," tutur Zakaria lagi. 

Baca Juga: Hasil Simulasi Piala Uber 2020 - Kalahkan Fitriani, Gregoria Sumbang Poin Pertama Garuda

Ia juga meminta Lee Zii Jia dkk untuk tetap fokus mempersiapkan diri jelang keberangkatan ke Denmark. 

"Saya minta para pemain hanya fokus kepada persiapan diri sendiri untuk Piala Thomas dan Uber. Sisanya biar kami yang urus," ucapnya. 

Tim Piala Thomas Malaysia tergabung pada Grup A bersama Indonesia, Belanda, dan Inggris.

Adapun tim Piala Uber Malaysia berada pada Grup B bersama Indonesia dan Korea Selatan. 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : New Straits Times
REKOMENDASI HARI INI

Piala Presiden 2024 Ajang Talenta Tanah Air Bersinar, Siap Ditempa di Kompetisi demi Tujuan Akhir Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136