BOLASPORT.COM - Borneo FC tengah dihadapkan situasi yang kurang mengenakkan lantaran skuadnya mengalami pincang jelang bergulirnya Liga 1 2020.
Memasuki pekan ketiga, Borneo FC sudah harus kehilangan lima pemain utamanya karena cedera
Sebelumnya, sudah terdapat empat pemain yang lebih dulu menepi karena hal tersebut.
Keempatnya adalah Javlon Guseynov, Terens Puhiri, Diego Michiels dan Arya Gerryan.
Baca Juga: PSM Makassar Tak Izinkan Osas Saha Gabung PSIM Yogyakarta
Terbaru, rantai cedera datang dari pemain belakang lagi yakni, Andri Muliadi.
Fisioterapis Borneo FC Samarinda, Wanda Prasetio, menjelaskan bahwa Andri mengalami cedera di kaki kirinya.
“Pada latihan pagi tadi, Andri mengalami cedera strain hamstring pada kaki kirinya,” ucap Wanda dikutip BolaSport dari laman resmi klub.
Dari sekian banyak pemain, Wanda Prasetio menilai bahwa hanya Andri yang membutuhnya waktu pemulihan cukup lama.
Pemain asal Aceh ini diperkirakan absen saat timnya melakoni laga perdana menghadapi Persita Tangerang pada Sabtu (3/10/2020).
Baca Juga: Resmi, Eks Persib Bandung Michael Essien Gabung Tim Pelatih Klub Denmark
“Kurang lebih pemulihannya akan memakan waktu sekitar tiga atau empat minggu,” pungkasnya.
Sementara itu, kabar baik juga datang menghampiri tim berjuluk Laskar Pesut Etam.
Pasalnya, Borneo FC berhasil mendatangkan striker timnas U-19 dan jebolan Garuda Select, Fajar Fatur Rahman.
Selain itu, tim besutan Mario Gomez juga mempromosikan dua pemain muda dari Elite Pro Academy Borneo FC yakni Alvin Dero Duaramuri (full back) dan Puala Bahari (Kiper).
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | Borneofc.id |
Komentar