BOLASPORT.COM - Cristiano Ronaldo berhasil membukukan pencapaian istimewa dengan melesakkan 101 gol selama berseragam timnas Portugal.
Rekor Cristiano Ronaldo mencetak 101 gol untuk negaranya tersaji dalam duel timnas Portugal di kandang Swedia pada lanjutan UEFA Nations League, Selasa (8/9/2020).
Superstar gaek berumur 35 tahun itu memborong dua gol kemenangan A Selecao atas Swedia pada masing-masing babak.
Gol ke-100 Ronaldo tercipta via tendangan bebas brilian dan lesakan ke-101 lahir melalui cara tak kalah keren pula dari tembakan yang melengkung indah.
Kini CR7 tinggal terpaut minus 8 gol dari pemegang rekor torehan terbanyak di level tim nasional yang dipegang legenda Iran, Ali Daei (109).
Spesifik bagi Ronaldo, rangkaian rekor ini dimulai dengan gol pertamanya saat menghadapi Yunani di fase grup Euro 2004.
Baca Juga: VIDEO - Gol Ke-100 Cristiano Ronaldo untuk Portugal, Nomor 10 via Perekik
Baca Juga: Resmi, Cristiano Ronaldo Tembus 100 Gol di Timnas Portugal
Pada laga 12 Juni 2004, gol tandukan Ronaldo yang kala itu masih berusia 19 tahun tak cukup menolong Portugal dari kekalahan 1-2.
Setelah itu, sisanya adalah sejarah.
Pemain jebolan akademi Sporting CP itu tak pernah absen mencetak gol setiap tahunnya sejak 2004 atau berarti streak selama 16 tahun!
Kalau dibedah, catatan 101 gol Ronaldo bersarang ke gawang 41 tim berbeda yang dia hadapi bersama timnas Portugal di berbagai ajang.
Selain timnas Swedia yang gawangnya baru dia jebol, Lituania adalah korban terfavorit Ronaldo dengan sama-sama kebobolan 7 gol.
Berikut video gol ke-100 Ronaldo yang tercipta saat menghadapi Swedia.
Mangsa kesukaan dia berikutnya adalah Andorra, Armenia, Latvia, dan Luksemburg dengan koleksi 5 gol.
Muncul kritik bahwa gelontoran gol Ronaldo wajar mengalir deras karena paling banyak menghunjam ke gawang negara-negara level rendah di sepak bola Eropa.
Akan tetapi, dia juga lumayan sering bikin gol saat jumpa rival kuat seperti Belanda, Belgia, atau Spanyol.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Butuh Berapa Gol untuk Kejar Raja Gol Internasional?
Fakta menariknya, ada 1 dari 101 gol Ronaldo itu yang bersarang ke jala negaranya Lionel Messi, Argentina.
Momen langka tersebut muncul dalam uji coba internasional antara Portugal vs Argentina di Swiss, 9 Februari 2011.
Kala itu, Ronaldo dan Messi sama-sama tampil sebagai starter dan mereka pula yang mencetak gol untuk tim masing-masing.
Bagaimana hasil akhirnya?
Timnas Argentina yang diperkuat Messi keluar sebagai pemenang dengan skor 2-1.
Baca Juga: Lionel Messi adalah Transfer Terbaik Barcelona Musim Ini
Messi mencetak assist untuk gol pertama Tim Tango yang dicetak Angel Di Maria, sebelum disamakan Ronaldo via lesakan kaki kanan.
Pada pengujung laga, Messi menentukan kemenangan timnas Argentina melalui gol dari eksekusi penalti.
Daftar negara korban gol Cristiano Ronaldo:
Sementara itu, ESPN mencatat banyak pula negara kebal dari gol-gol Ronaldo meski sudah berhadapan minimal 3 kali dengan tim Portugal yang diperkuat sang bintang.
Negara-negara tersebut ialah Albania (4 laga), Prancis (4), Jerman (4), Brasil (3), dan Inggris (3).
Ya, empat negara yang disebut terakhir ialah musuh kelas berat dunia yang belum pernah berhasil dibobol Ronaldo sepanjang kariernya.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | ESPN, goal.com, Transfermarkt.com |
Komentar