BOLASPORT.COM - General Manajer Arema FC, Ruddy Widodo mengaku timnya tak permasalahkan terkait jadwal padat Liga 1 2020.
Belum lama ini PT Liga Indonesia Baru telah merilis jadwal kelanjutan kasta tertinggi sepak bola Indonesia.
Liga 1 2020 kembali bisa bergulir pada awal Oktober mendatang.
Dalam rilisan tersebut, musim Liga 1 2020 diperkirakan akan berakhir pada bulan Februari 2021.
Tentu ini menjadi waktu yang singkat untuk menyelesaikan liga.
Baca Juga: Sejarah HarI Ini - Dua Gol Slamet Nurcahyo Bawa Madura United Kalahkan Arema FC
Pasalnya dalam 22 pekan, klub diharuskan menyelesaikan 31 pertandingan yang tersisia.
Oleh sebab itu, dalam beberapa kesempatan, nantinya sebuah klub bisa bermain lebih dari 1 pertandingan dalam 1 pekan.
Ini tentu berat jika dibandingkan musim-musim sebelumnya.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Kompas.com |
Komentar