Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rekap Hasil Simulasi Piala Uber 2020 - Sinar Putri KW Tak Cukup Selamatkan Harimau dari Kekalahan

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Jumat, 11 September 2020 | 14:34 WIB
Pemain Tunggal Putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani, saat bertanding melawan Fitriani di Simulasi Piala Uber 2020, di Hall Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta Timur, Jum'at (11/9/2020).
BADMINTON INDONESIA
Pemain Tunggal Putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani, saat bertanding melawan Fitriani di Simulasi Piala Uber 2020, di Hall Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta Timur, Jum'at (11/9/2020).

BOLASPORT.COM - Tim Harimau harus mengubur mimpi menjadi kampiun Simulasi Piala Uber 2020 setelah rontok di tangan Rajawali pada hari terakhir.

Simulasi Piala Uber 2020 berlangsung sengit hingga hari terakhir setelah seluruh tim yang berpartisipasi mengoleksi jumlah kemenangan yang sama.

Harimau memiliki kans besar untuk menjadi kampiun setelah keunggulan dalam selisih gim (13-12) membawa mereka menjadi pemuncak klasemen sementara.

Start Harimau saat menghadapi Rajawali pada laga terakhir, Jumat (11/9/2020), pun apik setelah tunggal putri andalan, Putri Kusuma Wardani, memetik kemenangan.

Baca Juga: Hasil Simulasi Piala Uber 2020 - Ketat di Akhir, Putri KW Bekuk Fitriani

Putri mengalahkan seniornya, Fitriani, dalam pertandingan yang berlangsung sengit pada akhir gim kedua.

Menang telak 9-21 pada gim pertama, Putri dibuat kewalahan saat beradu reli dengan Fitriani pada gim berikutnya. Laga pun terpaksa dilanjutkan hingga setting point.

Putri yang sempat terlihat kelelahan mampu mencuri poin pada momen kritis. Keunggulan 22-24 pada gim kedua membuatnya mengunci kemenangan.

Kemenangan atas Fitriani sekaligus menyempurnakan catatan pertandingan pemain berusia 18 tahun tersebut selama Simulasi Piala Uber 2020.

Baca Juga: Hasil Simulasi Piala Uber 2020 - Ribka/Fadia Menang Lagi, Rajawali 1-1 Harimau

Bersaing dengan para pemain senior seperti Gregoria Mariska Tunjung, Fitriani, dan Ruselli Hartawan di sektor tunggal putri pertama, Putri justru tak pernah kalah.

Akan tetapi, kemenangan Putri atas Fitriani menjadi satu-satunya poin yang diraih oleh Harimau pada pertandingan melawan Rajawali.

Empat pertandingan berikutnya berhasil dimenangi oleh wakil Rajawali.

Ribka Sugiarto/Siti Fadia Silva Ramadanti membuktikan kualitas mereka sebagai ganda putri unggulan di pelatnas dengan membawa Rajawali menyamakan kedudukan.

Pasangan ganda putri Indonesia, Ribka Sugiarto/Siti Fadia Silva Ramadhanti, saat beraksi pada ajang Simulasi Piala Uber 2020 di Hall Pelatnas Cipayung, Jakarta Timur, DKI Jakarta, Kamis (10/9/2020).
BADMINTON INDONESIA
Pasangan ganda putri Indonesia, Ribka Sugiarto/Siti Fadia Silva Ramadhanti, saat beraksi pada ajang Simulasi Piala Uber 2020 di Hall Pelatnas Cipayung, Jakarta Timur, DKI Jakarta, Kamis (10/9/2020).

Ribka/Fadia memaksa Febriana Dwipuji Kusuma/Putri Syaikah menyerah dalam dua gim langsung dengan skor akhir 21-19, 21-13.

Rajawali berbalik unggul pada partai ketiga.

Saifi Rizka Nur Hidayah mampu bangkit dari kekalahan pada gim pertama untuk mengalahkan Tasya Farahnailah dengan skor akhir 17-21, 21-14, 23-21.

Melani Mamahit/Tryola Nadia membawa Rajawali mengunci kemenangan setelah mengalahkan Agatha Imanuella/Nita Violina Marwah 21-14 21-17.

Baca Juga: Hasil Simulasi Piala Uber 2020 - Main Sengit, Saifi Bawa Rajawali Berbalik Memimpin 2-1

Komang Ayu Cahya Dewi yang menjadi penentu kemenangan Rajawali pada pertandingan melawan Banteng menegaskan keunggulan timnya atas Harimau.

Komang Ayu mengalahkan Bilqis Prasista dengan skor akhir 21-9 21-18. Rajawali pun menang dengan skor meyakinkan atas Harimau.

Kemenangan ini membuat Harimau memastikan satu tempat di peringkat dua besar Simulasi Piala Uber 2020.

Fitriani dkk. bakal menjadi juara Simulasi Piala Uber 2020 apabila Banteng mampu mengalahkan Garuda pada pertandingan sore ini.

Baca Juga: Hasil Simulasi Piala Uber 2020 - Melani/Nadia Pastikan Kemenangan Rajawali atas Harimau

Rajawali vs Harimau 4-1

WS1: Fitriani vs Putri Kusuma Wardani 9-21, 22-24 (0-1)

WD1: Ribka Sugiarto/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Febriana Dwipuji Kusuma/Putri Syaikah 21-19, 21-13 (1-1)

WS2: Saifi Rizka Nur Hidayah vs Tasya Farahnailah 17-21, 21-14, 23-21 (2-1)

WD2: Melani Mamahit/Tryola Nadia vs Agatha Imanuela/Nita Violina Marwah 21-14, 21-17 (3-1)

WS3: Komang Ayu Cahya Dewi vs Bilqis Prasista 21-9, 21-18 (4-1)

Baca Juga: Hasil Simulasi Piala Uber 2020 - Komang Tegaskan Kemenangan Rajawali atas Harimau

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : badmintonindonesia.org
REKOMENDASI HARI INI

Jumpa Brest di Liga Champions, Barcelona Haram Ulangi Kesalahan saat Lawan Celta Vigo

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136