BOLASPORT.COM - Pembalap Ducati, Andrea Dovizoso, memberi isyarat bakal mengumumkan kabar besar terkait masa depannya pada ajang balap MotoGP.
Hal ini tersirat dari jawaban Andrea Dovizioso saat ditanya mengenai rencananya usai berpisah jalan dengan Ducati pada akhir musim MotoGP 2020.
Pembalap Italia itu mengatakan bahwa akan ada sesuatu pada bulan depan.
"Saya terbuka (untuk tawaran), tetapi belum ada yang jelas hingga saat ini," ujar Dovizioso, dilansir BolaSport.com dari Motosan.es.
"Saya kira akan ada sesuatu pada bulan depan, tetapi untuk sekarang tidak ada apa-apa. Kami akan memberi keputusan jika ada sesuatu yang sudah jelas," kata Dovizioso lagi.
Baca Juga: Hasil Simulasi Piala Uber 2020 - Komang Tegaskan Kemenangan Rajawali atas Harimau
Alih-alih memusingkan diri dengan rencana masa depan, Andrea Dovizioso lebih memilih untuk fokus bersama Ducati pada sisa balapan musim ini.
Dia juga berharap bisa terus tampil kompetitif.
"Saya tidak punya apapun sekarang," ucap Dovizioso.
"Saya harus menunggu dan tetap kompetitif pada musim ini. Saya tidak harus membuat keputusan sekarang."
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | Motosan.es |
Komentar