BOLASPORT.COM - Setelah pernah menyia-nyiakannya, akhirnya Jose Mourinho sadar akan kualitas gelandang Manchester United, Paul Pogba.
Saat masih menangani Manchester United, Jose Mourinho berhasil mendatangkan Paul Pogba dari Juventus ke Old Trafford dengan biaya sebesar 89,3 juta pounds (sekitar Rp1,7 triliun).
Pada musim pertama Pogba di Manchester United, 2016-2017, Mourinho mampu memanfaatkan bakat sang pemain dan berujung pada keberhasilan meraih dua trofi pada musim tersebut.
Akan tetapi, kemudian hubungan Pogba dan Mourinho berubah menjadi buruk.
Baca Juga: Bicara Masa Depan, Trent Alexander-Arnold Singgung Sosok Pemimpin
Mourinho mulai menyia-nyiakan Pogba dengan menendangnya dari tim utama Manchester United.
Penyia-nyiaan tersebut tak berhenti di situ saja. Mourinho juga mulai mempertanyakan kualitas sang pemain secara terbuka di media.
Masalah tersebut pun selesai dengan perginya Mourinho usai dipecat oleh Manchester United pada Oktober 2018.
Baca Juga: Sebastian Vettel Nyaris Pensiun Sebelum Pindah ke Aston Martin
Setelah setahun lebih tak bertemu, akhirnya Pogba dan Mourinho pun bertatap muka kembali, namun kali ini mereka berada di dua kubu yang berbeda.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Football 365 |
Komentar