BOLASPORT.COM - Lanjutan Liga 1 yang berlangsung tanpa penonton tidak menutup kemungkinan akan dihadiri sejumlah suporter yang nekat hadir ke stadion.
Situasi pandemi COVID-19 yang masih mewabah di Tanah Air membuat lanjutan Liga 1 digelar tanpa penonton.
Keputusan tersebut diambil demi memutus mata rantai penyebaran COVID-19 yang masih masif.
Mengenai suporter yang bersikeras hadir langsung ke stadion, PT Liga Indonesia Baru (LIB) memberikan respon.
Baca Juga: Valentino Rossi Ingin Yamaha Tampung Andrea Dovizioso pada MotoGP 2021
Direktur PT LIB, Akhmad Hadian Lukita mengatakan, operator kompetisi sudah berkoordinasi dengan aparat kemanan dalam mengantisipasi sejumlah suporter yang memaksa hadir ke stadion.
"Itu (suporter nekat ke stadion) sudah kami diskusikan dari awal mungkin dari dua bulan lalu," kata Akhmad Hadian Lukita dalam konferensi pers Liga 1 secara virtual, Jumat (11/9/2020).
"Kami sudah keliling ke semua Polda kecuali Polda Jawa Barat, dalam waktu dekat kami akan kesana (Polda Jabar)," tambah Hadian Lukita.
Hadian Lukita melanjutkan, aparat kemanan sudah siap menjaga area stadion untuk mengantisipasi suporter yang bandel.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar