Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kalau Pergi dari Barcelona, Lionel Messi Harus Dibuatkan Patung Penghormatan

By Rebiyyah Salasah - Jumat, 11 September 2020 | 23:30 WIB
Bintang FC Barcelona, Lionel Messi, berpose dengan trofi Ballon d'Or. Messi memutuskan bertahan di Barcelona untuk musim 2020-2021.
LALIGA
Bintang FC Barcelona, Lionel Messi, berpose dengan trofi Ballon d'Or. Messi memutuskan bertahan di Barcelona untuk musim 2020-2021.

BOLASPORT.COM - Megabintang Barcelona, Lionel Messi, kudu dibuatkan patung penghormatan di luar Camp Nou layaknya Johan Cruyff jika dirinya pergi dari Blaugrana. 

Lionel Messi sempat menggemparkan jagat sepak bola lantaran kabar yang menyebutkan dirinya ingin hengkang dari Barcelona

La Pulga, julukan Lionel Messi, bahkan dikabarkan telah mengirimkan permintaan untuk pergi dari Camp Nou kepada Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu. 

Pemilik enam Ballon d'Or itu sempat bersikeras bahwa dirinya seharusnya boleh pergi dari Barcelona secara cuma-cuma. 

Akan tetapi, pihak Blaugrana bersikukuh bahwa Messi hanya boleh pergi kalau ada klub yang bisa membayar klausul pelepasan bernilai 700 juta euro (Rp12 triliun).

Akhirnya, kapten timnas Argentina itu memutuskan bertahan di Barcelona hingga ujung musim 2020-2021.

Baca Juga: 5 Hal Gila yang Bakal Terjadi kalau Messi-Ronaldo Duet di Juventus

Messi telah menghabiskan seluruh karier seniornya sejauh ini bersama Blaugrana.

Di klub raksasa Catalunya itu pula Messi membuktikan dirinya sebagai salah satu pesepak bola terhebat sepanjang masa dengan raihan beragam trofi. 

Selama waktunya di Camp Nou, dia telah membantu klub untuk mendapatkan hampir tiga lusin penghargaan utama, termasuk 10 gelar juara di Liga Spanyol dan empat trofi Liga Champions.

Dengan segala dedikasi yang telah diberikannya, Messi disebut layak untuk dibuatkan patung di luar Camp Nou seperti Johan Cruyff

Hal tersebut disampaikan kandidat presiden baru Barcelona, Lluis Fernandez. 

Fernandez, yang berharap akan ikut dalam pemungutan suara pada Maret mendatang untuk mengambil alih kepemimpinan klub, menyatakan harapannya soal Messi. 

Dia akan meyakinkan pemain berusia 33 tahun itu untuk tetap di Barca. 

Monumen Johan Cruyff yang berada di Stadion Camp Nou. Monumen ini rencananya bakal diresmikan pada S
Monumen Johan Cruyff yang berada di Stadion Camp Nou. Monumen ini rencananya bakal diresmikan pada S

Baca Juga: Hukuman Dicabut, Lionel Messi Kembali Berkostum Argentina

Namun, jika sang pemain memilih pergi, maka dia berhak mendapatkan penghargaan tertinggi.

"Kami berbicara dengan orang-orang terdekatnya dan kami memintanya untuk memikirkan kembali situasinya seperti yang dia lakukan," kata Fernandez, dikutip BolaSport.com dari Goal International. 

"Bagus dia bertahan. Messi seperti (Roger) Federer dan kami pikir dia bisa bermain lebih lama lagi."

"Pada bulan April akan ada presiden baru yang bisa menunjukkan kepadanya proyek baru dan jika dia menganggap ceritanya di sini sudah berakhir, dia harus pergi dengan patung penghormatan seperti milik (Laszlo) Kubala dan (Johan) Cruyff. "

Baca Juga: Siap Membelot, Luis Suarez Bisa Jadi Musuh Lionel Messi Setiap Musim

"Mungkin Messi salah dengan burofax, tetapi dia harus ingat (bahwa) Barcelona bukan Bartomeu."

"Dia menunjukkan rasa hormat yang besar kepada semua orang ketika dia berbicara. Saya pikir penting untuk berbicara secara tatap muka dan hal itu tidak terjadi," ucap pengusaha asal Spanyol ini mengakhiri. 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Ia mengonfirmasi kepada Goal.com bahwa dirinya memutuskan bertahan di Barcelona hingga 2021. "Saya sudah bicara dengan klub,terutama prsiden, bahwa saya ingin hengkang. Saya berbicara kepadanya sepanjang tahun, " kata Messi dikutip BolaSport.com dari Goal. "Saya yakin klub membutuhkanlebih banyak pemain muda, pemain baru dan saya pikir waktu saya di Barcelona sudah habis, saya sangat merasakannya karena sebenarnya saya ingin mengakhiri karier di sini." "Musim yang sulit, saya menderita di setiap latihan, pertandingan maupun ruang ganti. Semuanya jadi sulit buat saya dan tiba saatnya saya mempertimbangkan tujuan baru, udara baru." "Ini bukan karena hasil Liga Champions melawan Bayern, keputusan ini sudah saya pikirkan untuk waktu yang lama. Saya mengatakan kepada presiden, dan ia selalu mengatakan di akhir musim bahwa saya bisa memutuskan bisa hengkang, tapi pada akhirnya dia tak memenuhi kata-katanya." Berita Selengkapnya Cek di Website Bolasport.com #Breakingnews #lionelmessi #barcelona #bolasportcom #bolastylo #bolanas #juaradotnet #superballid #sportfeat #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Goal International
REKOMENDASI HARI INI

Diliputi Aroma Balas Dendam, Van Dijk Bertekad Kalahkan Real Madrid untuk Pertama Kali dalam Kariernya

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136