BOLASPORT.COM - Timnas U-19 Indonesia menghadapi Arab Saudi U-19 dalam pertandingan ketiga International U-19 Friendly Tournament, Jumat (11/9/2020).
Untuk laga melawan Arab Saudi ini, timnas U-19 Indonesia besutan Shin Tae-yong mengganti 5 starter dari susunan pemain pertandingan sebelumnya menghadapi Kroasia.
Di posisi penjaga gawang, timnas U-19 Indonesia tetap mempercayai Muhammad Adi Satryo.
Kemudian sektor pertahanan dihuni oleh Ahmad Rusadi, Komang Tri Arta, Pratama Arhan Alif Rifai, dan Mochamad Yudha Febrian.
Rusadi dan Yudha menggantikan posisi Bayu M. Fiqri dan Rizky Ridho Ramadhani.
Baca Juga: PT LIB: Klub Tetap Berhasrat Rebut Gelar Juara Liga 1 2020
Di posisi gelandang, timnas U-19 Indonesia yang tetap memainkan pola 4-4-2 menurunkan Witan Sulaeman, David Maulana, Byrlian Aldama, dan Khairul Zakiri.
Brylian dan Zakiri menggantikan Komang Teguh Trisnanda serta Sandi Arta Samosir.
Di lini depan, ada kejutan di mana Braif Fatari didorong ke depan menemani Irfan Jauhari.
Pertandingan timnas U-19 Indonesia vs Arab Saudi U-19 berlangsung di Stadion Igraliste NK Polet, Sveti Martin na Mauri, Jumat (11/9/2020).
Baca Juga: Pesan Dragan Djukanovic kepada Pemain PSIS Semarang
Berikut susunan pemain timnas U-19 Indonesia:
Muhammad Adi Satryo; Ahmad Rusadi, Komang Tri Arta, Pratama Arhan Alif Rifai, Mochamad Yudha Febrian; Witan Sulaeman, David Maulana, Byrlian Aldama, Khairul Zakiri; Irfan Jauhari, Braif Fatari.
Cadangan: Yofandani Pranata, Erlangga Saputra, Bagas Kaffa, Rizky Rahmadhani, Irfan, Komang Teguh, Sandi Samosir, Fadhil Aksah, Andre Oktavianus, M Bahril Faresa, Beckham Putera, Saddam Emirudin Gaffar.
Pelatih: Shin Tae-yong.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : |
Komentar