Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Terancam Batal, Piala Thomas dan Uber 2020 Diharapkan Tetap Berjalan

By Muhamad Husein - Senin, 14 September 2020 | 17:40 WIB
Mantan Direktur Teknik BAM, Morten Frost.
TWITTER.COM/BADMINTONNATION
Mantan Direktur Teknik BAM, Morten Frost.

BOLASPORT.COM - Mantan Direktur Teknik Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (Badminton Association of Malaysia/BAM), Morten Frost, menilai rencana penyelenggaraan Piala Thomas dan Uber 2020 perlu dilanjutkan.

Piala Thomas dan Uber 2020 yang dijadwalkan berlangsung di Aarhus, Denmark, pada 3-11 Oktober mendatang, terancam batal setelah Federasi Bulu Tangkis Dunia (Badminton World Federation/BWF) memberi usul.

BWF beralasan, beberapa negara dengan tim bulu tangkis terbaik termasuk Indonesia telah menyatakan mundur sehingga Piala Thomas dan Uber 2020 kehilangan gereget.

Untuk itu, BWF merasa pelaksanaan Piala Thomas dan Uber tahun ini lebih baik dibatalkan saja.

Baca Juga: Mike Tyson Lakukan Tindakan Ekstrem, Termasuk Datangi Dukun demi Tidak Dipenjara

Indonesia resmi mengundurkan diri karena pandemi virus Corona alias Covid-19 masih belum usai.

Sebelumnya, Taiwan, Australia, Thailand, dan Korea Selatan juga mengambil langkah serupa.

Meski beberapa tim unggulan mundur, Morten Frost tetap mendukung Denmark menyelenggarakan Piala Thomas dan Uber 2020.

Frost yakin, panitia negaranya telah menyiapkan protokol kesehatan yang aman.

"Badminton Denmark (BD) yakin mereka dapat menggelar semua turnamen (termasuk Denmark Open dan Denmark Masters) dengan aman dan sukses," kata Frost, dilansir BolaSport.com dari Nst.com.my. 


Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : nst.com.my
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
29
70
2
Arsenal
28
55
3
Nottm Forest
29
54
4
Chelsea
28
49
5
Man City
29
48
6
Newcastle
28
47
7
Brighton
29
47
8
Aston Villa
29
45
9
Bournemouth
29
44
10
Fulham
28
42
Close Ads X