BOLASPORT.COM - Saat ini para kontestan Liga 1 tengah mempersiapkan kondisi pemain guna menyongsong kompetisi yang akan kembali di gelar pada bulan Oktober mendatang.
Bahkan demi mematangkan persiapan tim, beberapa kontestan di Liga 1 2020 saling bertemu dalam laga bertajuk persahabatan.
Ada pula tim Liga 1 2020 yang hanya menjalani laga melawan tim lokal yang ada di sekitar.
Banyak cara latihan yang diterapkan untuk mengembalikan kondisi pemainnya seperti sebelum diberhentikannya sementara Liga 1 2020.
Baca Juga: APSSI Luncurkan Aplikasi untuk Pelatih Sepak Bola Indonesia
Salah satunya yaitu Bali United yang sudah memulai latihan saat bulan Agustus lalu.
Salah satu pemain Bali United, M Taufiq membocorkan kondisi terkini pemain tim berjulukan Serdadu Tridatu itu.
Menurutnya, para pemain Bali United sedang dalam kondisi yang baik dan juga begitu menikmati proses latihan.
Baca Juga: Tes Swab Difasilitasi Pemkot, PSIS Ingin Bayar dengan Prestasi di Liga
"Secara psikologis, semua pemain menikmati setiap sesi latihan yang dimulai Agustus lalu hingga saat ini. Semua pemain sangat bekerja keras untuk punya persiapan yang bagus dalam lanjutan kompetisi Liga 1 tahun ini," ungkap Taufiq seperti dikutip Bolasport.com, Selasa (15/9/2020).
Mengenai target di Liga 1 2020, M Taufiq berencana kembali membawa prestasi untuk Bali United.
Untuk itu, dengan latihan yang dilaksanakan kali ini ia menilai bahwa hal tersebut sangatlah penting untuk persiapan tim.
Baca Juga: Begini Kata Pemain Keturunan Indonesia setelah Debut di Liga Inggris
Apalagi Liga 1 2020 tinggal menghitung hari lagi.
"Kami memiliki target agar bisa kembali berprestasi tahun ini. Tentu dengan persiapan matang melalui program latihan yang baik akan mendukung perjalanan tim ini di Liga 1 yang akan dimulai Oktober mendatang," ucapnya.
Mantan pemain Persib Bandung tersebut turut menyoroti jadwal Liga 1 2020 yang cukup padat.
Baca Juga: Carlos Oliveira Tiba di Malang pada Kamis, Ini Jawaban Arema FC
Agar kondisinya dapat tetap terjaga, M Taufiq meminta rekannya untuk selalu menjaga kondisi fisik dengan baik.
"Ya, mengenai jadwal tentu sebagai pemain sudah mengetahui. Jadwalnya cukup padat dengan waktu yang singkat," ujar M Taufiq.
"Kami harus mengerti terhadap situasi saat ini. Untuk itu, kami harus mampu menjaga kondisi fisik dengan baik melalui makan, istirahat dan recovery yang bagus," ujarnya.
Baca Juga: Persija Sambut Positif Wacana PSSI Gelar Kompetisi Elite Pro Academy
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | baliutd.com |
Komentar