BOLASPORT.COM - Pelatih baru Barcelona, Ronald Koeman, menegaskan bahwa pihak klub tak akan mendatangkan pemain baru, termasuk Memphis Depay.
Barcelona terus dikaitkan dengan rumor yang menyatakan bahwa mereka akan merekrut Memphis Depay dari Olympique Lyon.
Kabar tersebut tak terlepas dari kehadiran Ronaldo Koeman selaku pelatih anyar Barcelona sekaligus mantan pengasuh Depay di timnas Belanda.
Koeman disebut menjadikan Depay sebagai salah satu dari beberapa pemain timnas Belanda yang ingin dia boyong ke Barca.
Koeman memiliki rencana untuk membuat Dutch Connection di Camp Nou dengan merekrut pemain-pemain asuhannya di tim De Oranje dulu.
Baca Juga: Transfer Memphis Depay ke Barcelona Tergantung Nasib Vidal dan Suarez
Kesepakatan antara Barca dengan Lyon tentang transfer Depay bahkan disebut telah terwujud.
Menurut laporan dari pakar transfer Sky Sports, Fabrizio Romano, Lyon telah menyetujui harga yang diajukan oleh Barca sebesar 30 juta euro atau Rp 530 miliar.
Klub berjulukan Blaugrana itu disebut akan menyelesaikan proses transfer pada minggu ini.
Namun, Koeman menepis kabar tersebut dengan mengatakan bahwa klub belum mencapai kesepakatan untuk menandatangani Depay.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | ESPN, FoxSports |
Komentar