BOLASPORT.COM - Pernah membayangkan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo berada dalam satu tim? Tentunya bakal terjadi kehebohan dan kegilaan.
Di dunia nyata, memang belum ada klub yang bisa menyatukan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.
Sepasang superstar sepak bola tersebut bak susah berjodoh. Beberapa tim pernah berupaya menyatukan keduanya, tetapi berujung kegagalan.
Namun, jika di dunia virtual, Messi dan Ronaldo pernah main satu tim.
Mereka dipersatukan ketika membintangi iklan promosi Samsung Galaxy 11 pada 2014.
Baca Juga: Pengganti Erick Thohir Bicara Fakta soal Transfer Lionel Messi
Ceritanya, Messi dan Ronaldo memperkuat tim manusia yang bertanding melawan skuad berisi alien.
Bintang bal-balan seperti Mario Goetze, Oscar, Radamel Falcao, dan Wayne Rooney juga ikut serta di sana.
Ending-nya pun memukau. Messi melepaskan umpan lambung yang kemudian disambut tendangan salto Ronaldo. GOL!
"Sangat menyenangkan dapat bermitra dengan Samsung untuk kampanye Galaxy 11 yang imajinatif selama beberapa bulan terakhir dan terhubung dengan penggemar sepak bola dari seluruh dunia lewat cara yang benar-benar baru," ucap Ronaldo.
Ronaldo tercatat sudah membela empat klub di sepanjang kariernya.
Dia mencicipi seragam Sporting CP, Manchester United, Real Madrid, dan kini Juventus.
Adapun Messi tak pernah keluar dari Barcelona sejak mengawali kiprah sebagai pemain profesional pada 2004.
Baca Juga: Bruno Dybal Bicara Persiapan dengan Persiraja Banda Aceh Jelang Lanjutan Liga 1
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar