BOLASPORT.COM - Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, langsung memberikan pujian setinggi langit kepada Thiago Alcantara seiring kedatangannya di Anfield.
Setelah penantian yang melelahkan, akhirnya Liverpool berhasil mendatangkan Thiago Alcantara dari Bayern Muenchen.
Permasalahan mahar transfer sempat membuat kesepakatan antara Liverpool dan Bayern Muenchen untuk Thiago Alcantara terhambat.
Namun, pada akhirnya sang juara bertahan Liga Inggris tersebut menyepakati transfer senilai 25 juta pounds (hampir 480 miliar rupiah) untuk memboyong Thiago.
Baca Juga: Target Real Madrid di Musim Baru: Sapu Bersih Semua Trofi Bergengsi!
Perinciannya adalah 20 juta dalam bentuk biaya transfer dan sisa 5 juta berupa variabel bonus terkait pencapaian si pemain.
Secara resmi transfer gelandang asal Spanyol tersebut diumumkan oleh Liverpool pada Jumat (18/9/2020) malam WIB.
Kedatangan Thiago ke Anfield disambut antusias oleh Juergen Klopp.
Juergen Klopp tak sungkan untuk memberikan pujian setinggi langit kepada jebolan La Masia tersebut.
Baca Juga: Prediksi Line-up Man United vs Palace - Debut Donny van de Beek
Pelatih asal Jerman itu senang akhirnya bisa mendapatkan pemain yang bakal menambah kreativitas timnya.
Klopp diketahui telah mengagumi bakat Thiago sejak dirinya masih melatih Borussia Dortmund.
Dirinya menyadari benar bakat dan potensi yang dimiliki oleh sosok Thiago.
"Dia bisa memberikan ritme permainan yang dinamis, begitulah adanya. Dia jelas bisa menciptakan dan menggunakan ruang untuk pemain lain," kata Klopp dikutip BolaSport.com dari laman resmi klub.
Baca Juga: Komentar Lampard soal Hudson-Odoi yang Kembali Dilirik Bayern Muenchen
"Sentuhan pertamanya luar biasa, visi bermain luar biasa, dan umpan yang baik."
"Dia juga cepat dan kinerjanya bagus. Kami memang tidak bermain seperti Bayern Muenchen, jadi masih perlu waktu untuk beradaptasi dan tidak terlalu muluk-muluk."
"Saya tidak berharap Thiago langsung memberikan dampak instan bagi tim dan pada pertandingan pertamanya, kita lihat nanti."
"Ini adalah proyek jangka panjang dan kami memiliki tim yang bagus sehingga kami bisa memberinya waktu."
Baca Juga: Luis Suarez Optimistis Transfernya ke Juventus Masih Bisa Terwujud
"Namun, tentu saja kami ingin menurunkan dia dan pekerjaannya dimulai sekarang," ujar Klopp menambahkan.
Thiago sendiri sudah menyampaikan sayonara kepada Muenchen melalui medsos dengan kalimat mengharukan sebelum menuntaskan kepindahannya ke Liverpool.
????Liverpool.
— Thiago Alcantara (@Thiago6) September 18, 2020
What a nice day! Thank you for your lovely welcome ???? @LFC pic.twitter.com/P6WX3NChTq
Thiago mengakhiri karier bersama Die Roten, klub yang diperkuatnya sejak direkrut dari Barcelona pada 2013.
Bersama The Reds, pemain 29 tahun itu bakal mengenakan nomor punggung 6 seperti kala membela Muenchen.
Pertandingan pekan kedua Liga Inggris kontra Chelsea ditengarai dapat menjadi laga debutnya bersama Liverpool pada Minggu (20/9/2020) di Stamford Bridge.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Liverpoolfc.com |
Komentar