Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ole Gunnar Solskjaer Sebut Manchester United Memang Layak Kalah

By Adi Nugroho - Minggu, 20 September 2020 | 07:40 WIB
Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer.
TWITTER.COM/FOOTVIZC
Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer.

BOLASPORT.COM - Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, mengakui timnya mendapatkan apa yang pantas mereka peroleh usai dihajar 1-3 oleh Crystal Palace.

Manchester United terpaksa menelan pil pahit pada awal perjalanan mereka di Liga Inggris 2020-2021.

Pada laga perdana mereka di Liga Inggris 2020-2021, Sabtu (19/9/2020), Manchester United kalah dari Crystal Palace dengan skor 1-3 meski bermain di kandang sendiri, Stadion Old Trafford.

Gol Andros Townsend pada menit ke-7 membawa Crystal Palace yang berstatus tim tamu unggul atas Manchester United sampai jeda babak.

Baca Juga: Reaksi Manajer Repsol Honda Terkait Inkonsistensi Pembalap MotoGP 2020

Pada babak kedua, tepatnya di menit ke-74, Crystal Palace berhasil menggandakan keunggulan mereka melalui sepakan penalti Wilfried Zaha.

Enam menit setelah gol Zaha, Manchester United sukses memperkecil ketertinggalan menjadi 1-2 berkat sepakan Donny van de Beek dari dalam kotak penalti.

Namun, lima menit jelang berakhirnya waktu normal, gawang Manchester United kembali dijebol oleh Zaha dan memaksa Setan Merah mengakhiri laga dengan kekalahan 1-3.

Baca Juga: Keok Lawan Crystal Palace, Legenda Man United Salahkan 2 Pemain Ini

Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, menyadari timnya bermain buruk pada pertandingan tersebut.

Oleh karena itu, Solskjaer pun mengaku bahwa timnya memang layak menelan kekalahan tersebut.

"Kami tidak layak mendapatkan apa pun dari laga ini," ujar Solskjaer seperti dikutip BolaSport.com dari Sky Sports.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Spanyol - Ada Reuni 3 Pemain Jepang, Unai Emery Bawa Villarreal Puncaki Klasemen

"Kami memulai dengan buruk dan lambat, kami tampak seperti tim yang baru melakukan persiapan pramusim."

"Anda bisa melihat bahwa mereka (Palace) sangat cepat. Anda juga bisa melihat perbedaan antara mereka yang sudah melakukan persiapan dengan empat pertandingan persahabatan dan laga ini adalah pertandingan ketiga mereka di musim baru sedangkan kami baru bermain sekali."

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Inggris - Debut Van de Beek Mengecewakan, Arsenal Duduk di Posisi ke-2

"Kami memiliki satu pertandingan persahabatan minggu lalu dan saya pikir hal itu memperlihatkan apa yang terjadi. Kami tertinggal jauh."

"Anda juga bisa melihat perbedaan fisik pemain pada malam ini. Mereka lebih tajam dari kami, mereka lebih kuat dan kami harus mengejar ketertinggalan dengan cepat."

"Itu semua membuat kami tidak sabar untuk menjalani pramusim yang normal dan pertandingan kami berikutnya (melawan Luton Town di Piala Liga) yang sudah menanti di depan mata, pada hari Selasa," kata Solskjaer menambahkan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Sky Sports
REKOMENDASI HARI INI

Armando Oropa Dipanggil Timnas Indonesia untuk ASEAN Cup 2024, Pelatih PSBS: Harganya Pasti Naik Itu!

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X