Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gabung Chelsea, Kai Havertz Ingin Tiru Jejak Pemain Terbaik Jerman 2002

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Minggu, 20 September 2020 | 19:00 WIB
Gelandang serang Chelsea, Kai Havertz.
TWITTER.COM/CONNCFC
Gelandang serang Chelsea, Kai Havertz.

BOLASPORT.COM - Penyerang baru Chelsea, Kai Havertz, mengaku ingin meniru jejak pendahulunya yang merupakan Pemain Terbaik Jerman 2002.

Kai Havertz resmi berseragam Chelsea setelah direkrut dari Bayer Leverkusen pada bursa transfer musim panas 2020.

Demi mendapatkan Kai Havertz, Chelsea rela menebusnya dari Bayer Leverkusen senilai 71 juta pounds (sekitar Rp 1,36 triliun).

Kepindahan Havertz dari Bundesliga menuju Liga Inggris dinilai sebagai jalur yang bagus bagi para pemain Jerman.

Baca Juga: Frank Lampard Tak Sabar Ingin Lihat Timo Werner Unjuk Gigi di Laga Chelsea vs Liverpool

Michael Ballack adalah contoh pemain asal Jerman yang sukses bermain di Liga Inggris.

Ballack bergabung dengan Chelsea pada 2006 dengan status bebas transfer dari Bayern Muenchen.

Sosok yang dinobatkan sebagai Pemain Terbaik Jerman 2002 tersebut terbukti sukses selama empat musim berseragam The Blues.

Satu trofi Liga Inggris dan tiga gelar Piala FA menjadi sumbangsih Ballack bagi Chelsea.

Baca Juga: Batalnya Lionel Messi Gabung Man City Bikin Andy Robertson Lega

Kesuksesan pria berusia 43 tahun tersebut rupanya ingin ditiru oleh Havertz dan memotivasinya untuk sukses bersama The Blues.

Gelandang serang berumur 21 tahun tersebut pun mengaku bergabung dengan Chelsea adalah mimpinya yang menjadi nyata.

"Sebagai seorang anak, Anda selalu bermimpi untuk bermain di klub seperti Chelsea, dan Anda ingat semua pertandingan yang mereka mainkan di Liga Champions," kata Havertz, dikutip BolaSport.com dari laman resmi Chelsea.

"Mereka memenangi banyak gelar dan itu yang ingin saya lakukan di masa depan."

Baca Juga: Prediksi Line-up Real Sociedad vs Real Madrid - Duo Wonderkid Brasil Dampingi Karim Benzema

"Jadi sekarang bagi saya ini adalah mimpi yang menjadi kenyataan dan sekarang saya harus bekerja keras dan melakukan yang terbaik untuk klub."

"Michael Ballack adalah pemain yang sangat, sangat besar. Dia juga bermain untuk Leverkusen dan Bayern Muenchen."

"Dia juga seorang pahlawan tentu saja ketika saya masih muda dan dia pun bermain untuk Chelsea."

"Saya sangat menyukainya sebagai pemain. Dia bermain di posisi saya dan dia adalah pemain tengah yang ingin mencetak banyak gol."

"Saya juga tentu saja mencoba mencetak gol seperti dia."

Baca Juga: Resmi ke Liverpool, Juergen Klopp Beberkan Kelebihan Diogo Jota

"Dia selalu menjadi pemain yang sangat besar bagi saya, tetapi saya tidak pernah berbicara dengannya. Saya bersyukur bisa bermain di klub tempat dia juga bermain," ujar Havertz menambahkan.

Pemain kelahiran Aachen tersebut kini menantikan laga keduanya bersama Chelsea di Liga Inggris 2020-2021.

Setelah menjalani debut untuk The Blues dalam kemenangan 3-1 atas Brighton & Hove Albion pada pekan pertama, kini laga besar telah menanti dirinya.

Duel akbar melawan Liverpool di Stamford Bridge, Minggu (20/9/2020) pukul 22.30 WIB, bakal menjadi laga kandang pertama Havertz sebagai pemain The Blues.

Pertandingan melawan Liverpool juga bakal menjadi pembuktian bagi dirinya yang sempat dicap kurang meyakinkan pada matchday pertama Liga Inggris.


Editor : Septian Tambunan
Sumber : chelseafc.com
REKOMENDASI HARI INI

PSSI Pastikan Mees Hilgers Tidak Alami Cedera Parah, Bisa Bela Timnas Indonesia Saat Hadapi Jepang dan Arab Saudi

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
12
33
2
Real Madrid
11
24
3
Atlético Madrid
12
23
4
Villarreal
11
21
5
Osasuna
12
21
6
Athletic Club
12
19
7
Real Betis
12
19
8
Mallorca
12
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Celta Vigo
12
16
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X