BOLASPORT.COM - Pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, mengomentari insiden yang dialami salah satu muridnya, Francesco Bagnaia (Pramac Racing) pada balapan MotoGP Emilia Romagna 2020 di Sirkuit Misano, Minggu (20/9/2020).
Francesco Bagnaia gagal mendapat poin setelah terjatuh di tikungan 6. Padahal, dia sempat melewati rekan satu tim Valentino Rossi, Maverick Vinales, pada lap kelima untuk menempati posisi pertama.
Francesco Bagnaia berhasil memperlebar jarak dengan Maverick Vinales menjadi satu detik memasuki lap ke-10. Dia menunjukkan kecepatan yang bagus pada paruh pertama balapan dengan catatan 1 menit 32,3 dan 1 menit 32,8 detik.
Baca Juga: 5 Fakta Menarik yang Terjadi pada Balapan MotoGP Emilia Romagna 2020
Hal tersebut sempat Bagnaia lakukan saat menyusul mentornya di Akademi VR46, Valentino Rossi sendiri hingga dia akhirnya finis di posisi kedua.
Saat itu, Bagnaia melewati Rossi dengan tujuh lap tersisa pada MotoGP San Marino akhir pekan lalu.
Pembalap 23 tahun itu kehilangan grip di roda depan saat tengah memimpin pada balapan MotoGP Emilia Romagna ketika menyiskan tujuh lap.
Rossi mengatakan bahwa Bagnaia mengendarai motor Ducati dengan cara yang sempurna.
Rossi yang berada di urutan ketujuh dalam sesi kualifikasi MotoGP Emilia Romagna mengikuti Bagnaia sebentar selama sesi Q2 (kualifikasi dua) dan mencatat bahwa gaya juara Moto2 2018 itu mampu memperbaiki beberapa masalah Ducati 2020.
"Pecco (sapaan akrab Francesco Bagnaia) mengendarai dengan sangat bagus karena dengan gaya membalapnya menggunakan Ducati dengan cara yang sempurna," kata Rossi dilansir BolaSport.com dari Motorsport.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Motorsport |
Komentar