BOLASPORT.COM - Manchester City telah mengumumkan secara resmi bahwa gelandangnya, Ilkay Guendogan, telah terpapar COVID-19.
Manchester City mendapat kabar buruk jelang laga perdana mereka di Liga Inggris 2020-2021, Selasa (2/9/2020) pukul 02.15 WIB.
Pasalnya, gelandang mereka, Ilkay Guendogan, dikabarkan telah terinfeksi penyakit virus corona.
Guendogan menjadi pemain ketiga Manchester City yang terinfeksi COVID-19 jelang Liga Inggris 2020-2021.
Mantan anak asuh Juergen Klopp di Borussia Dortmund itu akan melewatkan laga melawan Wolverhampton Wanderers di Stadion Molineux.
Baca Juga: AC Milan Vs Bologna - Tuan Rumah Berharap Tuah Zlatan Ibrahimovic
Pihak Manchester City telah mengumumkan secara resmi melalu laman resmi klub.
"Manchester City FC mengonfirmasi bahwa Ilkay Gundogan positif COVID-19," bunyi pernyataan Manchester City, seperti dilansir BolaSport.com dari laman resmi The Citizens.
"Ilkay sekarang menjalani periode isolasi diri 10 hari sesuai dengan protokol Premier League dan Pemerintah Inggris tentang karantina."
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Manchester City |
Komentar