BOLASPORT.COM - Teka-teki mengenai pendamping Jack Miller di tim Ducati pada musim depan sepertinya akan terjawab akhir pekan ini.
Dikutip dari Crash, Ducati bakal mengumumkan secara resmi Francesco Bagnaia sebagai pembalap mereka pada MotoGP 2021.
Saat ini, baik Jack Miller maupun Francesco Bagnaia masih berstatus sebagai pembalap tim satelit Ducati, Pramac Racing.
Performa apik yang ditunjukkan selama musim lalu dan separuh musim ini menjadi pertimbangan Ducati untuk memberi Miller dan Bagnaia promosi ke tim pabrikan.
"Kami telah memutuskan untuk fokus kepada pembalap-pembalap muda, saya pikir hal ini lebih cocok dengan gaya kami dan juga lebih masuk akal," kata Direktur Balapan Ducati, Gigi Dall'Igna, dikutip dari Speedweek.
Baca Juga: Sayang Sekali, Indonesia Cuma Dapat 1 Pemenang di Poling Pebulu Tangkis Terbaik Dekade 2010an
Jack Miller memang sudah pasti membalap untuk tim Ducati setelah meneken kontrak kerja pada akhir Mei lalu.
Selanjutnya, Ducati masih berjuang untuk melanjutkan kerja sama dengan pembalap andalan mereka dalam beberapa musim terakhir, Andrea Dovizioso.
Namun, proses negosiasi di antara Ducati dan Dovizioso tak berjalan mulus.
Alih-alih mencapai kata sepakat, kedua belah pihak justru memilih untuk berpisah jalan.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | Crash.net |
Komentar