Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

MotoGP Catalunya 2020 - Cuma Posisi Ke-8 di FP1, Valentino Rossi: Tidak Begitu Buruk kok

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Jumat, 25 September 2020 | 18:02 WIB
Pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, saat tampil pada sesi latihan bebas MotoGP Catalunya di Sirkuit Catalunya, Spanyol, 25 September 2020.
YAMAHA MOTOR RACING SRL
Pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, saat tampil pada sesi latihan bebas MotoGP Catalunya di Sirkuit Catalunya, Spanyol, 25 September 2020.

BOLASPORT.COM - Pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, tidak khawatir dengan performanya pada sesi latihan bebas pertama MotoGP Catalunya 2020.

Valentino Rossi menyelesaikan sesi latihan bebas pertama (free practice/FP1) MotoGP Catalunya 2020 di Sirkuit Catalunya, Spanyol, Jumat (25/9/2020).

Valentino Rossi mencetak waktu lap terbaik 1 menit 41,536 detik. Torehan tersebut membuat The Doctor berada di posisi kedelapan.

Performa Rossi pada FP1 MotoGP Catalunya tidak terlihat istimewa. Rossi tampaknya fokus mencari setelan motor.

Baca Juga: Hasil FP1 MotoGP Catalunya 2020 - Fabio Quartararo Tercepat, Valentino Rossi Ke-8

Menurut data yang dihimpun BolaSport.com dari MotoGP, Rossi hanya turun dengan sepasang ban soft-medium selama 15 lap yang terbagi dalam tiga run.

Rossi terpaut 1,105 detik dari catatan waktu terbaik di FP1 MotoGP Catalunya yang dicatat pembalap Yamaha lainnya, Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT).

Soal ritme Rossi juga biasa saja dengan 5 lap dengan waktu 1:41 dan 4 lap di 1:42. Sebagai pembanding, Quartararo mampu melahap 9 lap di 1:41.

Rossi sendiri tidak begitu khawatir. Bagi pembalap berjuluk The Doctor tersebut performanya pada sesi FP1 MotoGP Catalunya 2020 tidak begitu buruk.

Baca Juga: Hasil P1 F1 GP Rusia 2020 - Dominan, Valtteri Bottas Amankan Posisi Tercepat

"Latihan bebas pertama tidak terlalu buruk," kata Valentino Rossi, dilansir BolaSport.com dari Yamaha MotoGP.

"Kondisi trek di Barcelona sangat berbeda dibandingkan Misano, terutama karena sirkuit ini tidak menyediakan grip yang jauh lebih sedikit."

"Tetapi feeling pada awal seri cukup bagus. Kami harus berusaha, tentunya, karena degradasi ban cukup parah, tetapi kami ada dalam persaingan," imbuhnya.

Rossi masih memiliki kesempatan untuk mempersiapkan diri.

Terdekat, The Doctor dan pembalap MotoGP lainnya akan turun pada sesi latihan bebas kedua pada pukul 19.00 WIB.

Sementara balapan MotoGP Catalunya 2020 akan berlangsung pada Minggu (27/9/2020) mulai pukul 20.00 WIB.

Baca Juga: MotoGP Catalunya 2020 - Siasat Maverick Vinales Tutupi Masalah Akut Motor Yamaha

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : Yamahamotogp.com
REKOMENDASI HARI INI

Tinggal Sebentar Lagi, Inilah Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136