Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Karena Laga Lawan Bosnia, Shin Tae-yong Batal Beri Materi untuk Perbaiki Power Pemain Timnas U-19 Indonesia

By Bagas Reza Murti - Sabtu, 26 September 2020 | 06:45 WIB
Pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong saat melatih di Kroasia.
Media PSSI
Pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong saat melatih di Kroasia.

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong urung memberikan materi penguatan pemain (power) karena jadwal 2 laga ujicoba yang berdekatan yakni melawan Bosnia Herzegovina (tanggal 25) dan Dinamo Zagreb (tanggal 28).

Sebelum bertemu Bosnia Herzegovina, Shin Tae-yong memang menyiapkan materi khusus untuk menggarap power para pemain timnas U-19 Indonesia.

Hal ini dikarenakan Shin melihat kelemahan para pemain saat berduel dengan para pemain yang memiliki postur lebih tinggi dari pemain Indonesia.

Seperti saat bertemu dua kali dengan Qatar beberapa waktu lalu.

"Secara keseluruhan pemain semakin membaik untuk evaluasinya, walaupun masih terlihat di power pemain," kata Shin Tae-yong sebagaimana dilansir BolaSport.com dari channel YouTube PSSI TV pasca-laga kedua melawan Qatar.

Baca Juga: Tidak Ada Keuntungan Bagi Persib Bandung Lawan Madura United

"Power pemain sangat kurang. Tetapi untuk stamina semakin membaik."

"Karena power pemain kurang kami (tim pelatih) akan adakan program penguatan power pemain."

"Jadi saat menghadapi lawan dengan postur tubuh tinggi dan kekar kamis bisa melawan mereka dengan baik," tambahnya.

Namun materi penguatan pemain itu urung dilakukan jelang persiapan menghadapi Bosnia Herzegovina.

Pelatih asal Korea Selatan beralasan mepetnya jadwal ujicoba yang hanya berselang 3 hari membuatnya tak memiliki cukup waktu memberikan materi itu.

"Ya kita sempat ingin melakukan power program, namun karena ada pertandingan tanggal 25 dan 28 (lawan Bosnia dan Dinamo Zagreb)," ujar Shin di channel Youtube PSSI TV pada Jumat (25/9/2020).

Baca Juga: Barcelona Tak Ramah Pendatang, Sudah Jual 16 Pemain sejak 2018, Termasuk Luis Suarez

"Namun karena waktu yang singkat, saat ini kita tidak memiliki waktu cukup untuk melakukan penguatan pemain," imbuhnya.

Shin Tae-yong meliburkan pemainnya selama 2 hari usai laga melawan Qatar.

Ia baru menggelar latihan pada Rabu (23/9/2020) dan lebih berfokus memberikan kesempatan kepada pemain yang belum tampil di skuatnya.

Timnas U-19 Indonesia Tumbang 0-1 dari Bosnia Herzegovina

Timnas U-19 Indonesia kalah 0-1 melawan Bosnia Herzegovina pada laga ujicoba di Stadion Igraliste NK Polet, Sveti Martin na Mauri, Kroasia, Jumat (25/9/2020) pukul 21.00 WIB.

Satu-satunya gol Bosnia dicetak oleh Ivan Basic lewat sepakan bebas yang salah diantisipasi oleh Komang Tri Arta Wiguna pada menit ke-19.

Komang berniat menyapu bola sepakan Basic, namun justru masuk ke gawang sendiri.

Baca Juga: Tanpa Duet Lionel Messi-Luis Suarez, Total Gol Barcelona Terancam Turun 70 Persen

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Warming up! ???? Bagaimana prediksimu untuk pertandingan babak pertama? ???? #KitaGaruda #RiseTogether #TimnasDay

A post shared by PSSI (@pssi) on

Walau ada sedikit perubahan lebih baik di babak kedua, timnas U-19 Indonesia tetap tak bisa mengejar ketinggalan.

Skor 1-0 untuk Bosnia Herzegovina bertahan hingga akhir laga.

Pada Minggu (28/9/2020) mendatang, timnas U-19 Indonesia akan melawan akademi Dinamo Zagreb.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : YouTube PSSI
REKOMENDASI HARI INI

Reaksi Cuek Marc Marquez Saat Diprediksi Adik Valentino Rossi Jadi Juara MotoGP Lagi

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136