Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga Italia - 2 Menit 2 Gol, Inter Milan Ubah Nasib dari 2-3 Jadi 4-3

By Dwi Widijatmiko - Minggu, 27 September 2020 | 03:44 WIB
Inter Milan, menang 4-3 atas Fiorentina di Liga Italia, Sabtu (26/9/2020) di Giuseppe Meazza.
TWITTER @INTER_EN
Inter Milan, menang 4-3 atas Fiorentina di Liga Italia, Sabtu (26/9/2020) di Giuseppe Meazza.

BOLASPORT.COM - Inter Milan mencetak dua gol dalam selang dua menit pada saat-saat terakhir untuk berbalik menang 4-3 dari posisi tertinggal 2-3 dalam penampilan pertama mereka di musim 2020-2021.

Inter Milan menjamu Fiorentina di Giuseppe Meazza pada pekan kedua Liga Italia 2020-2021, Sabtu (26/9/2020) malam waktu Italia atau Minggu dini hari WIB.

Laga ini adalah penampilan pertama Inter Milan di kompetisi 2020-2021.

Inter Milan dikejutkan oleh gol Fiorentina pada menit ke-3.

Pemain baru Inter Milan, Aleksandar Kolarov, kalah dalam duel udara melawan eks pemain AC Milan, Giacomo Bonaventura, ketika menyambut bola umpan silang Cristiano Biraghi.

Baca Juga: Hasil Babak I - Pemain Baru Kalah Duel, Inter Milan Tertahan 1-1

Bonaventura pun bisa memberikan umpan mudah yang diselesaikan Christian Kouame.

Kedua tim silih berganti membuat peluang dengan Fiorentina tampak lebih dekat mencetak gol di mana dua sepakan Kouame berhasil dibendung Samir Handanovic dan Ashley Young.

Akan tetapi, di injury time babak pertama, Inter Milan menyamakan kedudukan lewat gol indah Lautaro Martinez.

Menerima bola dari Nicolo Barella dalam sebuah serangan balik, Lautaro melepaskan tembakan keras dari luar kotak penalti yang mengirim bola bersarang di pojok kiri gawang Fiorentina.

Di menit ke-52, Lautaro Martinez beraksi lagi untuk membuat Inter Milan berbalik unggul.

Menerima bola dari Eriksen, Lautaro berhasil mengecoh Sofyan Amrabat di dalam kotak penalti dan mengirim umpan silang mendatar ke tengah.

Bola mengenai bek Fiorentina, Federico Ceccherini, dan berbelok masuk ke gawangnya sendiri.

Baca Juga: Hasil Lengkap Liga Inggris - Bulan Madu Guru-Murid Bikin Everton Sempurna

Lima menit kemudian, Fiorentina menyamakan skor menjadi 2-2, di mana gol dimulai dari sebuah serangan balik.

Franck Ribery menggiring bola masuk ke tengah pertahanan Inter Milan dan memberikan bola kepada Gaetano Castrovilli yang berlari dari lini kedua.

Sepakan Castrovilli melesatkan bola ke pojok kiri bawah gawang Handanovic.

Di menit ke-60, Ivan Perisic menerima bola jauh dan sendiri melepaskan tembakan yang masih mengangkasa dengan Romelu Lukaku mungkin berada di posisi yang lebih baik.

Ribery kembali menghadirkan masalah buat pertahanan Inter Milan pada menit ke-64

Umpan terobosannya melewati pemain-pemain Inter Milan dan melepaskan Federico Chiesa yang berlari mendekati gawang.

Tendangan chip pelan Chiesa mengangkat bola melewati Handanovic yang mencoba menghalangi dan gol ketiga Fiorentina pun lahir.

Baca Juga: Hasil Lengkap Bundesliga - 2 Rival Utama Bayern Tersandung, Klub Aneh Puncaki Klasemen

Di menit ke-68, sepakan Lukaku meneruskan umpan silang Perisic masih melebar di sisi kiri gawang Fiorentina.

Semenit kemudian, tembakan Lautaro juga bisa diamankan dengan mudah oleh Dragowski.

Menit ke-72, Lukaku berhasil melewati penjagaan Ceccherini, tetapi tembakannya masih melebar ke sebelah kanan gawang Fiorentina.

Semenit berselang tembakan jarak jauh Barella dapat ditepis Dragowski.

Ribery lagi-lagi beraksi di menit ke-81, tetapi kali ini operan bagusnya gagal dimaksimalkan oleh Dusan Vlahovic.

Romelu Lukaku akhirnya menyamakan skor pada menit ke-87.

Bola lambung Alexis Sanchez ke kanan diteruskan Achraf Hakimi ke tengah kotak penalti.

Lukaku berada di posisi yang tepat untuk menceploskan bola ke dalam gawang.

Baca Juga: Egy Maulana Vikri Turut Beri Kado Manis di Ultah Lechia Gdansk ke-75, Main 11 Menit dan Bawa Timnya ke 3 Besar

Sanchez, yang masuk menggantikan Ivan Perisic di menit ke-78, membuat perbedaan nyata.

Umpan silangnya kemudian menjadi assist buat sundulan Danilo D'Ambrosio yang mencetak gol keempat Inter Milan di menit ke-89.

Dari tertinggal 2-3, Inter Milan berbalik menang 4-3 berkat dua gol yang dicetak dalam selang waktu hanya 2 menit.

Inter Milan vs Fiorentina 4-3 (Lautaro Martinez 45+2', Federico Ceccherini 52'bd, Romelu Lukaku 87', Danilo D'Ambrosio 89'/Christian Kouame 3', Gaetano Castrovilli 57', Federico Chiesa 64')

Inter Milan (3-4-1-2): 1-Samir Handanovic; 33-Danilo D'Ambrosio, 95-Alessandro Bastoni, 11-Aleksandar Kolarov; 15-Ashley Young (2-Achraf Hakimi 65'), 23-Nicolo Barella (44-Radja Nainggolan 75'), 77-Marcelo Brozovic (22-Arturo Vidal 74'), 14-Ivan Perisic (7-Alexis Sanchez 78'); 24-Christian Eriksen (12-Stefano Sensi 65'); 9-Romelu Lukaku, 10-Lautaro Martinez.

Fiorentina (3-4-3): 69-Bartlomiej Dragowski; 4-Nikola Milenkovic, 17-Federico Ceccherini, 22-Martin Caceres; 25-Federico Chiesa (21-Pol Lirola 69'), 34-Sofyan Amrabat, 10-Gaetano Castrovilli, 5-Giacomo Bonaventura (6-Borja Valero 61'), 3-Cristiano Biraghi; 11-Christian Kouame (9-Dusan Vlahovic 61'), 7-Franck Ribery (63-Patrick Cutrone 83')

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Sportmediaset
REKOMENDASI HARI INI

Mascherano Jadi Pelatih Inter Miami, Siap-Siap Lionel Messi dkk Minim Prestasi

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136