BOLASPORT.COM - Kabar kurang sedap datang jelang bergulirnya kembali Liga 1 dan Liga 2 2020.
PSSI bersama PT Liga Indonesia Baru (LIB) dan Kemenpora dikabarkan akan menggelar pertemuan malam ini untuk membahas kejelasan Liga 1 dan Liga 2 2020.
Kabar tersebut disampaikan secara langsung oleh Plt Sekjen PSSI, Yunus Nusi, dalam sebuah zoom diskusi bersama awak media, Senin (28/9/2020).
Dalam pertemuan itu, Yunus Nusi menegaskan bahwa ia bersama jajaran PSSI lainnya akan melakukan pertemuan dengan PT LIB dan Menpora, Zainudin Amali.
"Mohon maaf ini sampai jam berapa ya diskusinya," kata Yunus Nusi.
"Soalnya saya ada rapat bersama Pak Ketua Umum PSSI (Mochamad Iriawan), Direktur Utama PT LIB (Akhmad Hadian Lukita), dan Pak Menpora (Zainudin Amali)," ucap Yunus Nusi menambahkan.
Baca Juga: Persebaya Surabaya Terus Berupaya Bisa Berkandang di Sidoarjo
Dalam keterangannya, Yunus Nusi menjelaskan bahwa kompetisi terutama Liga 1 2020 dalam siaga 1.
Hal tersebut cukup disayangkan karena Liga 1 2020 akan bergulir kembali pada 1 Oktober mendatang.
"Liga 1 sedang siaga 1," kata Yunus Nusi.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar