Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jika Dilanjutkan, Liga 1 2020 Berhenti Sejenak Saat Pilkada

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 1 Oktober 2020 | 05:45 WIB
Gelandang Persik Kediri, Adi Eko Jayanto, dalam laga pembuka Shopee Liga 1 2020 kontra Persebaya Surabaya, Sabtu (29/2/2020).
liga-indonesia.id
Gelandang Persik Kediri, Adi Eko Jayanto, dalam laga pembuka Shopee Liga 1 2020 kontra Persebaya Surabaya, Sabtu (29/2/2020).

BOLASPORT.COM - Kompetisi Liga 1 dan Liga 2 2020 sudah dipastikan ditunda oleh PSSI karena tidak mendapatkan izin keramaian dari Kepolisian Republik Indonesia (Polri).

Polri tidak memberikan izin keramaian karena pandemi Covid-19 masih tinggi di Indonesia.

Sebelumnya, Liga 1 2020 akan bergulir pada 1 Oktober, sementara Liga 2 2020 dihelat 16 hari berikutnya yakni 17 Oktober mendatang.

PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) berharap agar penundaan itu hanya berlangsung satu bulan.

Artinya, PSSI dan PT LIB ingin Liga 1 dan Liga 2 2020 digelar lagi pada November mendatang.

Federasi sepak bola Indonesia itu ingin Liga 1 dan Liga 2 2020 dihelat November dengan alasan kompetisi akan selesai pada Maret 2021.

Baca Juga: Banyak Diidolakan Kaum Hawa, Gelandang Persib Ini Jadi Gagap

Jika digelar pada Desember 2020, maka PT LIB selaku operator kompetisi akan kesulitan untuk membuat jadwal pertandingan.

Sebab, banyak agenda timnas Indonesia di 2021, salah satunya Piala Dunia U-20 yang dihelat Mei mendatang.

Direktur Utama PT LIB, Akhmad Hadian Lukita, mengatakan ditundanya Liga 1 2020 membuat jadwal pertandingan kemungkinan akan berubah.

Baca Juga: Progam Latihan Persipura Diganti dengan Peningkatan Daya Tahan Tubuh

Sebab, banyak agenda nasional ke depan yang akan dihelat di Indonesia salah satunya Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2020.

Pilkada rencananya serentak akan digelar pada Desember 2020.

Total daerah yang akan melaksanakan Pilkada serentak tahun 2020 sebanyak 270 daerah dengan rincian 9 provinsi, 224 kabupaten, dan 37 kota.

Baca Juga: Jelang Ditutupnya Bursa Transfer, Barcelona Siap Buang 4 Pemain Lagi!

"Untuk jadwal, tidak mudah kami memakai yang lama karena ada berbagai agenda nasional salah satunya konsentrasi ke Pilkada," kata Akhmad Hadian Lukita kepada wartawan.

Jika memang harus diubah jadwal terbarunya, maka Akhmad Hadian Lukita memastikan tidak ada pertandingan Liga 1 2020 yang digelar saat Pilkada berlangsung.

Itu berarti untuk sementara waktu Liga 1 2020 berhenti sejenak untuk memberikan kesempatan kepada pemain menyalurkan hak suaranya.

Baca Juga: Starting XI Benevento Vs Inter Milan - Debut Starter Mantan Anggota Geng Lionel Messi

"Tapi kami sudah pastikan tidak akan ada pertandingan saat jadwal Pilkada karena itu agenda nasional," kata Akhmad Hadian Lukita.

PT LIB baru saja menggelar pertemuan dengan empat klub yang berada di Yogyakarta pada Rabu (30/9/2020).

Keempat klub tersebut adalah PSS Sleman, PSM Makassar, Barito Putera, dan Persiraja Banda Aceh.

Baca Juga: Mantan Pemain Espanyol Akui Sedih Lanjutan Liga 1 Batal Bergulir

Mereka membahas terkait ditundanya Liga 1 2020 yang akan kick off tiga hari lagi.

Setelah dari Yogyakarta, rencananya PT LIB akan berkunjung ke daerah-daerah klub lainnya untuk berdiskusi bersama.

"Setelah mendengar masukan dari klub-klub yang sudah di Yogyakarta, nanti kami akan komunikasi dengan tim lainnya."

"Mungkin nanti komunikasinya bisa lewat email atau daring. Yang pasti akan ada manajer meeting lagi," tutup Akhmad Hadian Lukita.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Hasil Lengkap Liga Champions - Banyak Skor Besar, Man City Masih Terkena Kutukan Guardiola

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136