BOLASPORT.COM - Meski Liga 1 2020 ditunda, Persebaya Surabaya tetap memilih menggelar latihan untuk menjaga mental para pemain.
Bukan hanya Persebaya Surabaya yang memutuskan tetap menjalani latihan setelah PSSI dan PT LIB (Liga Indonesia Baru) memutuskan Liga 1 ditunda hingga November mendatang.
Alasan menjaga atau fokus mengembalikan mental pemain menjadi faktor utama Persebaya Surabaya melakukan hal tersebut.
Hal itu diungkapkan oleh pelatih Persebaya, Aji Santoso, yang mengatakan keputusan itu sebagai solusi terbaik agar para pemain tidak merasa down.
Baca Juga: Oleksandr Usyk Tidak Peduli Rencana Anthony Joshua Tanggalkan Gelar WBO
Apalagi para pemain telah menjalani latihan selama satu bulan dan sudah memasuki pematangan strategi dalam permainan.
Meski latihan ringan hanya untuk mengembalikan mood para pemain, Aji Santoso masih tetap memadukan beberapa materi yang harus diterapkan tim saat menjalani permainan.
"Latihan kami lebih banyak game saja karena sedikit banyak molornya jadwal berpengaruh pada mental pemain," kata Aji Santoso sebagaimana dilansir BolaSport.com dari laman Persebaya.
"Mereka selama satu bulan benar-benar serius mempersiapkan diri, tetapi akhirnya kompetisi mundur, jadi mau bagaimana lagi?," ucapnya.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Persebaya |
Komentar