Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Masih Suka Bertarung, Khabib Nurmagomedov Beri Sinyal Belum Mau Pensiun

By Fauzi Handoko Arif - Jumat, 2 Oktober 2020 | 16:25 WIB
Petarung UFC asal Rusia, Khabib Nurmagomedov, saat mengikuti konferensi pers UFC 249.
INSTAGRAM.COM/KHABIB_NURMAGOMEDOV
Petarung UFC asal Rusia, Khabib Nurmagomedov, saat mengikuti konferensi pers UFC 249.

BOLASPORT.COM - Petarung UFC kelas ringan asal Rusia, Khabib Nurmagomedov, memberi jawaban saat ditanya kabar pensiun.

Khabib Nurmagomedov akan menjalani pertarungan penting untuk menentukan nasib kariernya.

Khabib Nurmagomedov telah dijadwalkan akan bertarung melawan Justin Gaethje dalam ajang UFC 254 pada Sabtu (24/10/2020).

Jelang pertarungan laga utama di UFC 254 itu, Nurmagomedov hadir di konferensi pers pada Kamis (1/10/2020).

Baca Juga: Manny Pacquiao Ajukan Satu Syarat untuk Lawan Conor McGregor

Dalam jumpa pers virtual tersebut, sosok berjulukanThe Eagle ditanya tentang potensi akan mengambil opsi pensiun.

Nurmagomedov memang hangat dengan desas-desus akan memilih opsi pensiun jika memiliki catatan 30-0 dalam karier MMA-nya.

Mendiang ayahnya selalu mengatakan anaknya akan pensiun ketika sudah mempunyai 30 kemenangan tanpa tersentuh kekalahan.

Cara tersebut supaya untuk melindungi legasi Nurmagomedov sebagai petarung terbaik di dunia.

Baca Juga: Petronas Yamaha SRT Tidak Yakin Masa Depan Valentino Rossi Setelah 2021

Saat ini, petarung Rusia itu sudah menyandang catatan 28-0 dalam karier MMA dan 12-0 di UFC.

Itu berarti Nurmagomedov tinggal dua pertarungan lagi menuju status pensiunan.

Akan tetapi, dia rupanya belum mengindikasikan memilih opsi gantung sarung MMA.

"Saya tidak tahu. Misalnya saya menaklukkan Justin pada 24 Oktober. Apa lagi? Ini pertanyaan yang bagus," ucap Nurmagomedov dikutip BolaSport.com dari MMA Fighting.

Baca Juga: Tanpa Marc Marquez, Manajer Teknis Honda Merasa Timnya Masih Bagus

Ternyata Nurmagomedov menjadi petarung UFC bukan untuk tujuan menghasilkan uang semata.

Dia berada di UFC adalah untuk menghajar para deretan petarung terbaik di dunia.

"Saya suka kompetisi. Saya suka bersaing dengan petarung terbaik di dunia," ucap Nurmagomedov.

"Saya tidak berada di UFC untuk menghasilkan uang. Saya memiliki proyek bisnis di luar UFC, saya dapat menghasilkan uang disitu," tuturnya menambahkan.

Baca Juga: Tanpa Marc Marquez, Honda Jadi Motor Paling Bapuk di Grid MotoGP 2020?

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : MMAFighting.com
REKOMENDASI HARI INI

ONE Championship - Tangan Batu John Lineker Akan Beradu dengan Pemilik Pukulan Meteor di ONE Fight Night 27

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X