BOLASPORT.COM - Dua petarung UFC, Israel Adesanya dan Jon Jones, terlibat perang kata-kata di media sosial Twitter sejak beberapa hari belakangan.
Twitwar antara Israel Adesanya dan Jon Jones bermula dari spekulasi soal pertemuan antara keduanya pada laga pertarungan UFC.
Jon Jones lewat akun Twitter-nya mengklaim Adesanya menolak kemungkinan tersebut, meski sempat membahasnya pada sebuah wawancara.
"Seorang petarung dan pelatihnya menyebut nama saya di wawancara, tetapi menolak menandatangani kontrak," tulis Jones, dilansir dari Essentialy Sports.
Baca Juga: UFC 254 - Jusin Gaethje Akan Buktikan Lebih Unggul dari Khabib Nurmagomedov
"Sungguh sebuah omong kosong. Dia berani mengungkit almarhum ibu saya, tetapi malah memilih bertarung melawan orang lain."
Belum puas, Jones juga membalas dan men-tweet ulang beberapa warganet yang setuju dengan opininya.
Jones tak menutupi perasaan tak sukanya terhadap Izzy, panggilan akrab Adesanya.
"Izzy selalu menyebut nama saya pada tiap wawancara, dan saya hanya bicara saat merespons. Bukan rahasia saya ingin mengalahkan dia," kata Jones.
Baca Juga: Lawan Manny Pacquiao, Conor McGregor Disebut Cuma Cari Sensasi
"Dia selalu bersembunyi di belakang pelatihnya," ujar petarung nomor satu UFC tersebut menambahkan.
Israel Adesanya akhirnya menanggapi omongan Jones.
"Kita lihat kapan dia berhenti menolak bertarung melawan petarung kelas berat. Saya sudah merencanakan pertarungan ini dan tak ada yang memaksa," kata Adesanya.
Ucapan Adesanya seolah menjadi pelatuk untuk tweetwar dengan Jones.
Mereka saling bertukar hinaan.
Bermula dari ejekan seputar reputasi masing-masing, perang Jones dan Adesanya melebar ke anggota keluarga masing-masing dan catatan kriminal Jones.
"Kau sudah mempermalukan ayah dan ibumu. Mereka pantas mendapat yang lebih baik selain anak mengecewakan seperti dirimu," tulis Adesanya.
Presiden UFC, Dana White, berharap bisa mewujudkan pertarungan antara Adesanya dan Jones di oktagon.
Mungkinkah kedua petarung juara beda divisi ini akhirnya bersedia membawa pertarungan di jagat maya ke arena pertandingan?
Baca Juga: Conor McGregor Enggan Tampil Memalukan meski Akan Kalah dari Manny Pacquiao
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | essentiallysports.com |
Komentar