Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

5 Fakta Sergino Dest - Rekrutan Anyar Barcelona yang Pernah Main Band di Jalanan

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Kamis, 8 Oktober 2020 | 23:40 WIB
Bek kanan anyar Barcelona, Sergino Dest.
LALIGA
Bek kanan anyar Barcelona, Sergino Dest.

BOLASPORT.COM - Sergino Dest menjadi rekrutan anyar terakhir Barcelona pada bursa transfer musim panas 2020 setelah dibeli dari Ajax Amsterdam.

Barcelona berhasil mendatangkan Sergino Dest dari Ajax Amsterdam pada bursa transfer musim panas 2020.

Dest direkrut oleh Barcelona dengan biaya sebesar 26 juta euro atau sekitar Rp 450,67 miliar.

Dest mampu menarik hati pelatih Barcelona, Ronald Koeman, setelah bermain apik bersama Ajax pada musim 2019-2020.

Bek asal Amerika Serikat itu tampil sebanyak 35 kali di semua kompetisi bersama Ajax.

Baca Juga: Kesetiaan Gelandang 37 Tahun Milik Madura United kepada Sepatu Favoritnya

Dilansir BolaSport.com dari LaLiga, berikut ini 5 fakta tentang Sergino Dest:

1. Selalu Bermain di Klub yang Pernah Dibela Ronald Koeman

Sergino Dest melakukan debutnya di Barcelona pada pekan ke-5 Liga Spanyol, Minggu (4/10/2020).
TWITTER.COM/LALIGA
Sergino Dest melakukan debutnya di Barcelona pada pekan ke-5 Liga Spanyol, Minggu (4/10/2020).

Secara tidak langsung, Dest selalu bermain di klub yang pernah dibela oleh Koeman.

Sebelum bermain di Barcelona, Dest membela Ajax, klub yang juga pernah dibela oleh Koeman, baik sebagai pemain maupun pelatih.

Kini, Dest menjadi pemain Barcelona, klub yang juga dibela oleh Koeman, baik sebagai pemain maupun pelatih.

Baca Juga: Pemain Naturalisasi Persib Akui Penundaan Liga 1 2020 Ganggu Persiapan Timnya

2. Pemain Amerika Serikat Pertama di Tim Utama Barcelona

Sergino Dest saat diperkenalkan sebagai pemain baru Barcelona.
LALIGA
Sergino Dest saat diperkenalkan sebagai pemain baru Barcelona.

Dest menorehkan catatan unik setelah bergabung dengan Barcelona pada musim panas ini.

Bek berusia 19 tahun itu menjadi pemain Amerika Serikat pertama yang bermain di tim utama Barcelona.

Selain itu, Dest juga menjadi satu-satunya pemain asal Amerika Serikat di LaLiga alias kompetisi kasta teratas Liga Spanyol musim ini.

Akan tetapi, Dest bukan menjadi pemain Amerika Serikat pertama yang bermain di kompetisi kasta tertinggi Negeri Matador.

Sebelumnya, pernah ada nama-nama seperti Kasey Keller, Jozy Altidore, Oguchi Onyewu, dan Shaq Moore.

Baca Juga: Babak Pertama - Timnas U-19 Indonesia Unggul Tiga Gol Tanpa Balas

3. Mengenakan Nomor Punggung Para Legenda Belanda di Barcelona

Bek sayap anyar Barcelona, Sergino Dest.
TWITTER.COM/SERGINO_DEST
Bek sayap anyar Barcelona, Sergino Dest.

Dest mengenakan nomor punggung 2 di Barcelona.

Rupanya, angka tersebut pernah dikenakan oleh dua legenda Belanda yang bermain untuk Barcelona, yakni Ronald Koeman dan Michael Reiziger.

Koeman pernah mengenakan nomor punggung 2 pada musim 1993-1994.

Sementara itu, Reiziger mengenakan nomor punggung 2 selama enam musim bersama Barcelona.

Reiziger membela Barcelona pada medio 1997 hingga 2004.

Selain itu, Reiziger tampil sebanyak 255 laga untuk Barcelona dan berhasil mempersembahkan 2 trofi Liga Spanyol, 1 Copa del Rey, dan 1 Piala Super Eropa.

Baca Juga: Sudah Libur Seminggu Penuh, Gelandang Persib Siap Latihan Lagi

4. Memiliki Keturunan Belanda dari Ibunya

Bek kanan anyar Barcelona, Sergino Dest.
TWITTER.COM/BARCAWORLDWIDE
Bek kanan anyar Barcelona, Sergino Dest.

Dest rupanya memiliki darah keturunan Belanda dari ibunya yang merupakan orang Belanda.

Sementara itu, ayah Dest merupakan orang Amerika Serikat yang memiliki keturunan Suriname.

Dest sebenarnya pernah diajak untuk membela timnas Belanda saat Koeman masih menjadi pelatih.

Rupanya, Koeman sudah sangat tertarik dengan Dest semenjak menjadi pelatih timnas Belanda.

Akan tetapi, Dest memutuskan untuk membela tanah air asal ayahnya, yakni Amerika Serikat.

Baca Juga: Mantan Bek Timnas Indonesia: Saya Tidak Lupa Dikolongin Luis Suarez

5. Pernah Bermain Band di Jalanan

Bek kanan anyar Barcelona, Sergino Dest.
TWITTER.COM/CULEPSIEMPRE_10
Bek kanan anyar Barcelona, Sergino Dest.

Selain bermain sepak bola, Dest ternyata sangat menyukai musik dan suka bermain drum.

Bahkan, bek produk akademi Ajax Amsterdam itu pernah terlihat tampil di jalanan Amsterdam.

Dest tampil bersama sebuah band di jalanan Amsterdam saat dirinya masih membela Ajax.

Baca Juga: Peran di Chelsea Tergeser Mendy, Kepa Arrizabalaga Percaya Diri di Timnas Spanyol

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Septian Tambunan
Sumber : LaLiga
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga Champions - Lawan Tinggal 10 Orang, AC Milan Menang dengan Skor Ketat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136