BOLASPORT.COM - Petarung One Championship asal Indonesia, Eko Roni Saputra, mengaku tak menyangka bisa menampilkan teknik kuncian baru saat menghadapi Murugan "Wolverine" Silvarajoo (Malaysia) pada duel ONE: Reign of Dynasties yang berlangsung di Singapore Indoor Stadium, Singapura, Jumat (9/10/2020).
Berkat teknik kuncian "ajaib" itu, Eko Roni Saputra sukses mengalahkan Murugan Silvarajoo melalui submission pada ronde kesatu.
Eko menandai dominasinya atas Silvarajoo dengan melayangkan pukulan bertubi-tubi.
Namun, dia segera mengganti strategi bertarungnya dengan takedown begitu melihat peluang.
Baca Juga: MotoGP Prancis 2020 - Valentino Rossi Berharap Le Mans Lebih Hangat
Eko pun menjatuhkan Silvarajoo ke matras, disusul melakukan kuncian ke arah bahu (shoulder lock) dan lengan dengan teknik super fenomenal yang belum pernah terjadi sebelumnya.
"Memang saya unggul di pukulan, tetapi saya juga hati-hati. Saya lihat dia sangat kuat (tahan) dipukul. Makanya, saya melakukan takedown agar dia tidak membalas pukulan. Saya juga tidak mau kecolongan kena pukulan nyasar dari dia," tutur Eko, sesuai pertarungan, kepada BolaSport.com.
"Saya juga nggak menyangkan dapat kuncian itu. Sebenarnya saya mau elbow (sikut) mukanya, tetapi tangan dia memblok. Jadi, saya ambil dan saya kait di kaki," kata Eko menjelaskan perihal teknik kuncian "ajaib"-nya.
Baca Juga: Moto2 Prancis 2020 - Takutnya Valentino Rossi Lihat Sang Adik Terlempar dari Motor
Lebih lanjut, Eko Roni Saputra mengatakan bahwa dia memang sangat menggemari pertarungan stand-up, terutama striking.
Petarung asal Samarinda, Kalimantan Timur, itu juga mengaku tak membidik submission, melainkan takedown dan elbow di bagian wajah dan perut lawan.
"Namun, seketika saya mendapatkan momen untuk melakukan submission yang tidak pernah saya pelajari sebelumnya," ucap Eko, dikutip dari siaran pers ONE Championships yang diterima BolaSport.com.
Baca Juga: Hasil ONE Championship - Eko Roni Saputra Menang Lewat Submisson
Berbekal kemenangan ini, Eko Roni Saputra pun kian pede bertarung pada ajang ONE Championship.
Eko menegaskan bahwa dia siap apabila ditunjuk untuk bertarung lagi.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | BolaSport.com, ONE Championship |
Komentar