Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gol Debutnya Buat Belgia Menderita, Mason Mount: Itu Sangat Berarti

By Adi Nugroho - Senin, 12 Oktober 2020 | 12:30 WIB
Mason Mount mencetak gol kemenangan Inggris atas Belgia dalam matchday ke-3 UEFA Nations League Liga A grup 2 di Stadion Wembley, Minggu (11/10/2020) atau Senin dini hari WIB.
TWITTER.COM/ENGLAND
Mason Mount mencetak gol kemenangan Inggris atas Belgia dalam matchday ke-3 UEFA Nations League Liga A grup 2 di Stadion Wembley, Minggu (11/10/2020) atau Senin dini hari WIB.

BOLASPORT.COM - Pemain timnas Inggris, Mason Mount, mengakui gol pertamanya untuk The Three Lions sangat berarti. Pasalnya, gol itu membawa pasukan besutan Gareth Southgate menang sekaligus mengakhiri rekor tak terkalahkan Belgia.

Timnas Inggris menjamu timnas Belgia dalam laga Grup 2 Liga A UEFA Nations League, Minggu (11/10/2020) di Stadion Wembley, London.

Laga tersebut berakhir dengan skor 2-1 untuk kemenangan tim tuan rumah.

Meski menang, Inggris sempat tertinggal setelah Romelu Lukaku mencetak gol untuk Belgia pada menit ke-9 melalui titik penalti.

Baca Juga: MotoGP Prancis 2020 - Valentino Rossi: Terjatuh seperti Ini adalah Hal Terburuk

Setelah tertinggal, Inggris berhasil membuat kedudukan menjadi berimbang melalui sepakan penalti Marcus Rashford yang dicetak pada menit ke-39.

Kedudukan 1-1 bertahan hingga paruh pertama usai. Namun, pada babak kedua Inggris sukses berbalik unggul setelah Mason Mount mencetak gol pada menit ke-65.

Skor 2-1 untuk kemenangan Inggris bertahan hingga wasit menyudahi pertandingan.

Baca Juga: Prancis Ditahan Portugal, Didier Deschamps Sebut Cristiano Ronaldo Tak Berkutik

Mason Mount, yang melihat golnya membantu Inggris menang, mengaku bangga akan kontribusinya itu.

Wajar saja Mount bangga sebab golnya itu mengantarkan kemenangan untuk Inggris dan membuat Belgia menderita usai catatan apiknya tak terkalahkan selama dua tahun terakhir harus terputus.

Seperti diketahui, dalam dua tahun terakhir, Belgia tidak pernah terkalahkan dalam 13 pertandingan di berbagai kompetisi dengan memenangi 12 di antaranya.

Baca Juga: Italia Diimbangi Polandia, Roberto Mancini Salahkan Lapangan

Namun, berkat gol Mount, catatan impresif tim berjulukan Setan Merah itu pun berakhir.

"Mencetak gol pertama untuk timnas di Wembley adalah sebuah pencapaian khusus bagi saya," ucap Mount seperti dikutip BolaSport.com dari Sky Sports.

"Saya menemukan diri berada di ruang yang kecil dan saat itu hanya ada satu hal di pikiran saya, yakni mengeksekusinya."

Baca Juga: Dua Nama Ini Belum Pernah Sekali pun Absen Membela Timnas U-19 Indonesia di Kroasia

"Bola berubah arahnya karena membentur pemain lawan, tetapi saya tidak peduli bagaimana tembakan itu bisa menjadi gol."

"Bermain di Wembley dan mencetak gol melawan tim peringkat satu dunia serta mendapatkan tiga poin terasa sangat penting bagi kami."

"Hal itu sangat berarti," tutur Mount menambahkan.

Baca Juga: Edinson Cavani Beberkan Segala Hal Positif tentang Facundo Pellistri

Berkat hasil ini, Inggris sukses mengakusisi posisi puncak klasemen Grup 2 Liga A UEFA Nations League dari Belgia.

Mereka mengumpulkan 7 poin dari 3 laga yang sudah dilalui.

Sementara itu, koleksi poin Belgia tertahan di angka 6 akibat kekalahan ini dan harus puas turun ke urutan kedua klasemen sementara.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Sky Sports
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
29
70
2
Arsenal
28
55
3
Nottm Forest
28
51
4
Chelsea
28
49
5
Man City
28
47
6
Newcastle
28
47
7
Brighton
28
46
8
Aston Villa
29
45
9
Bournemouth
28
44
10
Fulham
28
42
Klub
D
P
1
Persib
23
50
2
Persebaya
23
41
3
Dewa United
23
40
4
Persija Jakarta
23
40
5
Bali United
22
37
6
Borneo
23
35
7
Persita
23
35
8
PSM
23
33
9
Persik
23
33
10
Arema
22
32
Klub
D
P
1
Barcelona
26
57
2
Real Madrid
27
57
3
Atlético Madrid
27
56
4
Athletic Club
27
49
5
Villarreal
26
44
6
Real Betis
27
41
7
Mallorca
27
37
8
Rayo Vallecano
27
36
9
Celta Vigo
27
36
10
Sevilla
27
36
Klub
D
P
1
Inter
28
61
2
Napoli
28
60
3
Atalanta
28
58
4
Juventus
28
52
5
Lazio
28
51
6
Bologna
28
50
7
Roma
28
46
8
Fiorentina
28
45
9
Milan
28
44
10
Udinese
28
40
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X