BOLASPORT.COM - Masih ingat Robinho? Eks penyerang bintang Real Madrid dan timnas Brasil ini mudik ke negara asalnya setelah 3 tahun merantau di Turki.
Pada medio dekade 2000-an, Robinho merupakan salah satu penyerang paling diburu oleh klub-klub top Eropa.
Berkat penampilan apik di usia muda bersama Santos FC, pria bernama lengkap Robson de Souza ini menarik minat Real Madrid untuk merekrutnya ke Santiago Bernabeu.
Tiga tahun di Madrid, Robinho hengkang ke klub kaya yang baru menghimpun kekuatan ketika itu, Manchester City, pada 2008.
Nilai transfer 32,5 juta pounds menjadikan Robinho salah satu pemain termahal di Inggris kala itu.
Namun, performanya tak sesuai harga mahal. Robinho dianggap flop.
Baca Juga: Pengeluaran Gaji Pemain di Liga Italia - Juventus Kucurkan 4 Triliun, 13 Persen buat Bayar Ronaldo
Dia sempat memulihkan kebintangannya di AC Milan, tetapi dekadensi karier tampak lebih nyata.
Pemain yang pernah disebut-sebut titisan Pele itu dipingpong ke klub China, Brasil, dan Turki.
Setelah merasakan gelar juara Liga Turki bersama Istanbul Basaksehir musim lalu, Robinho, kini sudah berumur 36 tahun, pulang ke Santos.
Untuk keempat kalinya dia membela klub masa kecilnya tersebut.
Santos mendapatkannya secara gratis dengan gaji per bulan minimal 1.500 real Brasil atau 230 euro, kira-kira cuma 3,9 juta rupiah.
Jumlah sangat receh buat ukuran pemain yang pernah merasakan gemerlap duit tak terkira pada zaman keemasannya di Eropa.
Kalau dikomparasikan, gaji bulanan Robinho bahkan di bawah UMR DKI Jakarta tahun 2020 yang mencapai kisaran 4,2 juta rupiah, seperti dikutip BolaSport.com dari Kompas.com.
Namun, Santos melabeli upah minimum itu sebagai gaji simbolis saja.
Dalam kontrak singkatnya selama 5 bulan, Robinho bisa mendapat bonus 45.000 euro atau 781 juta rupiah setelah menjalani 10 penampilan.
"Tujuan saya ialah untuk menolong Santos," tutur pengoleksi 28 gol dalam 100 caps di timnas Brasil itu.
"Bagi saya, sungguh perasaan luar biasa berada di sini, kota di mana pendukung sepak bola mulai mengetahui nama saya," ujar Robinho di Goal Italia.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Kompas.com, goal.com/it |
Komentar