BOLASPORT.COM - Timnas U-19 Indonesia akan kembali menjalani uji coba melawan Makedonia Utara.
Sebelumnya, timnas U-19 Indonesia telah menjalani laga uji coba melawan Makedonia Utara.
Pertandingan pertama timnas U-19 Indonesia melawan Makedonia Utara digelar di Stadion NK Junak Sinj, Split, Minggu (11/10/2020).
Timnas U-19 Indonesia menang dengan skor 4-1 atas Makedonia Utara.
Empat gol tim besutan Shin Tae-yong itu dicetak oleh Witan Sulaeman (13'), Jack Brown (58', 69'), dan Irfan Jauhari (83').
Setelah pertandingan itu, pelatih Shin Tae-yong memberikan tanggapannya.
Baca Juga: Datangkan Edinson Cavani, Paul Scholes Sebut Kebijakan Transfer Man United Aneh
"Para pemain sukses menjalankan apa yang kami instruksikan kepada mereka. Pada pertandingan ini pemain juga berani dan tidak kalah saat duel dengan tim lawan yang posturnya lebih besar dengan mereka," ujar Shin Tae-yong.
"Selain itu, penyelesaian akhir juga sudah meningkat," ujarnya.
Soal pertandingan itu, Shin Tae-yong berbicara mengenai perubahan posisi pemain.
"Pada pertandingan ini saya juga menempatkan Irfan Jauhari pada posisi sayap kiri yang biasanya dia menjadi striker," ujar Shin Tae-yong.
"Hal ini berarti setiap pemain nantinya bisa saja bermain dengan berbagai posisi sesuai kebutuhan dan skema tim," ujarnya.
Baca Juga: Budi Sudarsono dan Beberapa Pemain Persik Memutuskan Absen Latihan
Selanjutnya, timnas U-19 Indonesia akan kembali melawan Makedonia Utara pada Rabu (14/10/2020).
Pertandingan tersebut akan disiarkan langsung di NET TV dan MOLA TV mulai pukul 19.45 WIB.
Sejauh ini timnas U-19 Indonesia telah menjalani enam pertandingan uji coba, melawan Bulgaria (0-3), Kroasia (1-7), Arab Saudi (3-3), serta dua kali melawan Qatar (2-1 dan 1-1), Bosnia Herzegovina (0-1), Dinamo Zagreb (1-0), NK Dugopolje (3-0), dan Makedonia Utara (4-1).
Rabu, 14 Oktober 2020
Timnas U-19 Indonesia vs Makedonia Utara
Live di NET TV dan MOLA TV pukul 19.45 WIB
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Instagram Net TV |
Komentar