BOLASPORT.COM - AC Milan dilaporan sempat ditawari Manchester United dua pemain terbuang mereka, Andreas Pereira dan Chris Smalling, pada bursa transfer musim panas 2020.
Pada bursa transfer musim panas 2020, AC Milan menjadi klub yang paling sibuk di Liga Italia.
AC Milan mendatangkan enam pemain baru ke San Siro.
Keenam pemain tersebut adalah Sandro Tonali, Jens Petter Hauge, Diogo Dalot, Ciprian Tatarusanu, Pierre Kalulu, dan Brahim Diaz.
Baca Juga: Tak Gunakan Nama Belakang di Jersi, Gelandang Anyar Arsenal Ungkap Alasannya
Namun, tidak ada yang menyangka I Rossoneri rupanya mendapat tawaran untuk mendatangkan pemain baru dari Manchester United.
Dilansir BolaSport.com dari Calciomercato, Manchester United menawari AC Milan untuk merekrut dua pemain terbuang mereka pada bursa transfer musim panas 2020.
Dua pemain yang ditawarkan oleh tim Setan Merah adalah bek tengah Chris Smalling dan gelandang serang Andreas Pereira.
I Rossoneri memang ingin menambal lini belakang pada bursa transfer musim panas tahun ini.
Baca Juga: Dikabarkan Berseteru dengan Solskjaer di Man United, Pihak Bruno Fernandes Angkat Bicara
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | football-italia.net, Calciomercato |
Komentar