BOLASPORT.COM - Dua pebulu tangkis unggulan Chou Tien Chen (Taiwan/2) dan Anders Antonsen (Denmark/3) lolos dari babak pertama Denmark Open 2020.
Chou Tien Chen dan Anders Antonsen mampu melewati adangan dari lawan masing-masing pada babak pertama Denmark Open 2020.
Pada pertandingan yang berlangsung di Odense Sports Park, Rabu (14/10/2020), dua pemain tunggal putra tersebut tak menemui hambatan berarti.
Chou Tien Chen sempat disulitkan dengan perlawanan wakil tuan rumah, Victor Svendsen, pada awal gim pertama namun mampu tampil dominan sejak jeda interval.
Baca Juga: Denmark Open 2020 - Kalahkan Kirsty Gilmour, Nozomi Okuhara Ikuti Jejak Carolina Marin
Permainan cerdik membawa Chou terus mengungguli Svendsen. Juara Indonesia Open 2019 itu pun menang dalam dua gim langsung dengan skor 21-16, 21-11.
Kesuksesan Chou diikuti Anders Antonsen yang berhadapan dengan Ajay Jayaram dari India.
Tampil tepat setelah pertandingan Chou vs Svendsen, Antonsen sanggup memetik kemenangan dengan skor yang cukup meyakinkan 21-12, 21-14.
Masih dari sektor tunggal putra, pemain unggulan lainnya, Kidambi Srikanth (India/5) juga mampu mengamankan tiket menuju babak kedua.
Baca Juga: Denmark Open 2020 - 2 Pebulu Tangkis Eropa Berdarah Indonesia Tumbang
Kidambi Srikanth menyingkirkan Toby Penty (Inggris).
Kidambi sempat kewalahan meladeni perlawanan Penty pada gim kedua meskipun sempat unggul telak pada gim pertama.
Skor 15-15 sempat tercipta. Beruntung bagi Kidambi, dia tak harus melalui rubber game untuk memastikan kemenangannya.
Kidambi mengunci satu tempat pada babak kedua Denmark Open 2020 dengan kemenangan 21-12, 21-18 atas Toby Penty.
"Saya memulai pertandingan dengan baik tetapi dia bermain bagus pada gim kedua," kata Kidambi, dilansir BolaSport.com dari BWF Badminton.
"Saya kembali bermain setelah waktu yang lama. Ini seperti petualangan. Ini hal yang haru bagi saya. Saya tak pernah tak bertanding selama ini dan saya senang dengan hasilnya."
Kidambi akan menghadapi Jason Anthony Ho-Shue dari Kanada. Jika kembali menang, Kidambi berpeluang untuk menghadapi Chou Tien Chen di perempat final.
Chou Tien Chen sendiri masih menunggu pemenang pertandingan antara Pablo Abian (Spanyol) dan Nhat Nguyen (Republik Irlandia).
Adapun Anders Antonsen akan menghadapi pemenang pertandingan antara sesama wakil Prancis, Thomas Rouxel dan Lucas Claerbout.
Babak kedua Denmark Open 2020 akan berlangsung pada Kamis (15/10/2020).
Baca Juga: Hore! Marcus/Kevin dkk Berpeluang Tampil di BWF World Tour Finals 2020
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Komentar