BOLASPORT.COM - Harry Maguire menampilkan performa kacau saat Inggris kalah 0-1 dari Denmark di Wembley, dalam laga Liga A Grup 2 UEFA Nations League 2020-2021, Kamis (15/10/2020) dini hari WIB.
Harry Maguire tampil sebagai starter timnas Inggris, menjadi salah satu dari 3 bek andalan Gareth Southgate selain Conor Coady dan Kyle Walker.
Pertandingan baru berjalan 5 menit, namun Harry Maguire sudah mendapat kartu kuning.
Jauh meninggalkan posnya, Maguire mencoba merebut bola dengan menekel Yussuf Poulsen di sisi lapangan.
Dua puluh enam menit kemudian, petaka bagi Maguire hadir.
Baca Juga: Terungkap, Inilah Aktor di Balik Kegagalan Van Persie Pulang ke Arsenal
Declan Rice melakukan operan simpel kepada kapten Manchester United itu.
Namun Maguire mengontrol terlalu keras sehingga bola bisa direbut oleh striker Denmark, Kasper Dolberg.
Maguire yang panik karena Denmark akan melakukan serangan balik, langsung mencoba merebut bola dari Dolberg, yang justru mengenai kakinya.
Wasit pun langsung memberikan kartu kuning kedua untuk Maguire, yang berarti dia harus meninggalkan lapangan setelah 30 menit bermain.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | ESPN |
Komentar