BOLASPORT.COM - General Manager Arema FC, Ruddy Widodo, menyatakan keyakinanya bahwa Liga 1 2020 bakal tetap bergulir meski mengalami kemunduran.
Arema FC percaya Liga 1 2020 tetap jalan karena faktor utamanya Indonesia tahun depan bakal jadi tuan rumah Piala Dunia U-20.
Dengan itu, menurut Arema FC tak ada alasan lain untuk tidak menggulirkan Liga 1 2020 karena itu menyangkut nama negara.
Ruddy Widodo dengan tegas mengatakan apabila kompetisi kasta tertinggi di Indonesia tak digelar tentu saja hal itu memalukan.
Baca Juga: Osvaldo Haay Kian Klop dengan Skuad Persija
Terkesan Indonesia mengalami penurunan, sehingga hal itu akan terlihat lucu jika menggelar Piala Dunia U-20 tetapi kompetisi tidak ada.
Apa yang bisa dibanggakan dari sebuah tuan rumah, jika kompetisi pencetak generasi saja sudah tidak ada.
"Kami percaya pasti kick off karena tahun depan Indonesia bakal menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20. Kalau tidak digelar itu semacam ada penurunan, itu kan lucu jatuhnya," kata Ruddy Widodo kepada BolaSport.com, Jumat (16/10/2020).
Bahkan Ruddy tak segan mengatakan bahwa kondisi kompetisi di Indonesia akan terlihat buruk dimata federasi sepakbola internasional (FIFA).
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar