BOLASPORT.COM - Bek PSS Sleman, Dendi Agustan sudah mempunyai rencana jika kompetisi Liga 1 tidak bisa kembali bergulir.
Kendati begitu, dalam lubuk hatinya paling dalam, ia masih sangat berharap kompetisi Liga 1 tetap berlangsung.
PSSI dan PT LIB masih mendapatkan ganjalan untuk kembali menggulirkan kompetisi Liga 1.
Izin dari pihak kepolisian yang tidak kunjung terbit menjadi tantangan bagi PSSI.
Baca Juga: Faktor Ini Jadi Alasan Arema FC Optimis Liga 1 2020 Tetap Jalan
Pihak kepolisian kabarnya tidak akan menerbitkan izin selama pandemi COVID-19 belum mereda dan ada agenda Pilkada.
Sementara itu, dalam rapat pertemuan antara PSSI, PT LIB, dan klub Liga 1 beberapa waktu lalu terdapat sebuah kesepakatan.
Kesepakatan tersebut terkait kick-off Liga 1 yang dijadwalkan berlangsung pada 1 November.
Dendi Agustan mengatakan, ia akan melanjutkan pendidikan dan fokus berbisnis jika Liga 1 dihentikan.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | psssleman.id |
Komentar