BOLASPORT.COM - Kehadiran Elkan Baggott di skuat timnas U-19 Indonesia semakin tambah kesolidan lini pertahanan.
Hal tersebut diakui oleh penjaga gawang timnas U-19 Indonesia, Muhammad Adi Satryo.
Menurut Adi Satryo, permainan dari Elkan Baggott membuat lini pertahanan timnas U-19 Indonesia tambah kokoh.
Elkan Baggott memang baru bisa bergabung dalam pemusatan latihan (TC) timnas U-19 Indonesia di Kroasia pada 7 Oktober 2020.
Baca Juga: Uji Coba Lawan Madura United jadi Bentuk Komitmen Arema FC Sambut Liga 1 2020
Pemain bertinggi badan 194 cm itu pun juga sudah menjalani dua laga uji coba bersama timnas U-19 Indonesia.
Debut Elkan bersama timnas U-19 Indonesia saat skuat Garuda Muda berhadapan dengan Makedonia Utara pada Minggu (11/10/2020).
Kemudian, pemain asal Ipswich Town itu juga diturunkan Shin Tae-yong saat timnas U-19 Indonesia kembali menantang Makedonia Utara pada Rabu (14/10/2020).
Baca Juga: Pesimis Liga 1 Lanjut November, PSM Putuskan Tinggalkan Yogyakarta
"Permainan Elkan sangat dewasa dan ia bermain sangat tenang," kata Adi Satryo.
"Permainan dia mampu membuat pertahan kami lebih nyaman dalam bermain dan kini sudah semakin kuat," ujar Adi Satryo.
Di sisi lain, Adi Satryo mengaku bahwa bahasa menjadi kendala saat berkomunikasi dengan Elkan.
"Tapi saat ini mungkin kami masih terkendala bahasa dengan dia," ujar
Adi Satryo kepada awak media.
Baca Juga: Ini Skema Penambahan Subsidi dari PT LIB untuk Klub Liga 1 dan Liga 2
"Mudah-mudahan ke depannya bisa lebih baik dari dibandingkan dengan pertandingan sebelumnya," tutur Adi Satryo.
Adapun timnas U-19 Indonesia sudah dinantikan lawan yang kuat pada 20 Oktober 2020.
Bosnia Herzegovina menjadi lawan tanding timnas U-19 Indonesia di laga selanjutnya.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar