BOLASPORT.COM - Bursa transfer musim panas jilid 2 untuk lingkup domestik di Liga Inggris resmi ditutup pada Jumat (16/10/2020) dengan ditandai beberapa perekrutan penting.
Transfer penting yang terjadi pada "deadline day 2" di antaranya kepindahan Said Benrahma dari Brentford ke West Ham United dan Joe Rodon ke Tottenham Hotspur dari Swansea City.
Benrahma, yang kerap dijuluki Lionel Messi dari Aljazair, tiba di West Ham dengan formula pinjaman.
The Hammers berpeluang membelinya secara permanen jika kesepakatan tercapai di akhir masa peminjaman.
Benrahma ialah playmaker bintang di Championship Division alias kasta kedua Liga Inggris.
Ia nyaris membawa Brentford promosi ke Premier League musim lalu.
Baca Juga: VIDEO - Assist Brilian Lionel Messi dari Aljazair, Satu Kaki Brentford di Premier League
Baca Juga: Terungkap, Man United Pernah Tolak James Rodriguez karena Terlalu Lamban dan Letoi
Catatannya pun mentereng: 30 gol dan 27 assist dalam dua musim terakhir.
Sementara itu, Jose Mourinho menambah pion defensifnya di masa ekstensi bursa transfer ini dengan merekrut Joe Rodon ke Tottenham.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | skysports.com |
Komentar