Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Denmark Open 2020 - Jepang Pastikan Raih 1 Gelar dari Ganda Putri

By Diya Farida Purnawangsuni - Sabtu, 17 Oktober 2020 | 19:25 WIB
Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara dinobatkan sebagai ganda putri nomor satu dunia versi BWF pada pekan ke-18 musim kompetisi 2019.
DOK. BWF BADMINTON
Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara dinobatkan sebagai ganda putri nomor satu dunia versi BWF pada pekan ke-18 musim kompetisi 2019.

BOLASPORT.COM - Jepang memastikan meraih satu gelar dari turnamen Denmark Open 2020 setelah dua wakil ganda putri mereka sukses menciptakan all Japan final.

Pasangan pertama yang menembus partai puncak Denmark Open 2020 ialah Yuki Fukushima/Sayaka Hirota.

Duet yang menjadi unggulan teratas itu maju ke final usai mengalahkan wakil tuan rumah, Christine Busch/Amalie Schulz, dengan skor 21-18, 21-6 di lapangan 1 Odense Sports Park, Odense, Denmark, Sabtu (17/10/2020).

Sekitar 2 jam berselang, giliran pasangan Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara yang melangkah ke final.

Menghadapi unggulan keempat dari Bulgaria, Gabriela Stoeva/Stefani Stoeva, duet Matsumoto/Nagahara menang 21-17, 21-8 dalam tempo 35 menit.

Dengan begitu, gelar juara ganda putri dari Denmark Open 2020 dipastikan jadi milik Jepang.

Baca Juga: Positif Covid-19 seperti Cristiano Ronaldo, Valentino Rossi Merasa 'Spesial'

Jalannya pertandingan Matsumoto/Nagahara versus Stoeva/Stoeva

Gim kesatu diawali dengan duel sengit di antara Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara dan Gabriela Stoeva/Stefani Stoeva.

Kedua pasangan tersebut bergantian mencetak poin hingga terus imbang mulai dari kedudukan 1-1 sampai 7-7.

Matsumoto/Nagahara lalu memetik tiga poin beruntun untuk unggul 10-7.

Namun, Stoeva bersaudari segera membalas.

Meski begitu, Matsumoto/Nagahara tetap lebih dulu mencapai poin interval.

Selepas jeda, kendali permainan berhasil dikuasai Matsumoto/Nagahara.

Walau terus dibayangi Stoeva/Stoeva, Matsumoto/Nagahara mampu menjaga keunggulan mereka hingga mencapai poin ke-21.

Baca Juga: Justin Gaethje Bicara Perbedaan Khabib Nurmagomedov dan Tony Ferguson

Pertarungan ketat sempat kembali terjadi pada awal gim kedua.

Hanya, kali ini aksi saling kejar poin di antara Matsumoto/Nagahara dan Stoeva/Stoeva bertahan sampai kedudukan 3-3.

Setelahnya, Matsumoto/Nagahara betul-betul memegang kendali permainan.

Pasangan unggulan kedua itu pun berturut-turut memimpin skor 7-3, 10-5, dan 14-7.

Stoeva bersaudari masih bisa mencetak satu poin lagi, tetapi hal itu tak berarti apa-apa bagi Matsumoto/Nagahara.

Mereka memenangi gim kedua dengan skor telak setelah memetik tujuh poin berikutnya secara beruntun.

Baca Juga: Denmark Open 2020 - Carolina Marin Cuma Butuh 34 Menit untuk ke Final

Berikut hasil sementara semifinal Denmark Open 2020.

WD - Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (1/JPN) vs Christine Busch/Amalie Schulz (DEN) 21-18, 21-6

WS - Carolina Marin (3/ESP) vs Yvonne Li (GER) 21-17, 21-11

MD - Marcus Ellis/Chris Langridge (5/ENG) vs Joel Eipe/Rasmus Kjaer (DEN) 22-20, 21-16

WD - Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara (2/JPN) vs Gabriela Stoeva/Stefani Stoeva (4/BUL) 21-17, 21-8

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : BWF Tournament Software
REKOMENDASI HARI INI

Ditunjuk Jadi Kapten, Dua Anak Asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia akan Berduel di Mobile Legends

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X