BOLASPORT.COM - Pelatih Chelsea, Frank Lampard, mengungkap penyebab timnya gagal menang saat berjumpa Southampton.
Chelsea harus puas berbagi poin dengan Southapton saat kedua tim bertemu di pekan ke-5 Liga Inggris 2020-2021, Sabtu (17/10/2020) malam WIB.
Laga tersebut, yang dihelat di markas Chelsea, Stadion Stamford Bridge, berakhir dengan skor sama kuat 3-3.
Chelsea sebenarnya sempat unggul dua gol terlebih dahulu berkat dwigol alias brace Timo Werner, yang masing-masing dibuat pada menit ke-15 dan 28.
Baca Juga: Meski Belum Pernah Juara, Joan Mir Sudah Ukir Sejarah pada MotoGP 2020
Akan tetapi, satu gol dari Danny Ings (43') dan satu tambahan dari Che Adams (57') membuat keadaan kembali berimbang 2-2.
Chelsea sempat kembali unggul setelah Kai Havertz mencetak gol ketiga The Blues pada laga tersebut satu menit setelah gol Che Adams.
Namun, saat laga memasuki menit-menit akhir, Southampton mencetak gol lagi untuk membuyarkan kemenangan Chelsea yang sudah berada di depan mata.
Baca Juga: Jelang PSG Vs Man United, Kylian Mbappe Tantang Edinson Cavani
Gol penyeimbang kedudukan itu dicetak oleh Jannik Vestegaard pada menit ke-90+2.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Goal International |
Komentar