BOLASPORT.COM - Pemain asing anyar Arema FC, Bruno Smith telah diizinkan kembali mengikuti latihan bersama skuad Singo Edan.
Seperti diketahui, Bruno Smith dinyatakan positif Covid-19 pada Rabu (7/10/2020) lalu.
Namun setelah dilakukan isolasi mandiri dan perawatan intens, pemain asal Brasil itu kini sudah dalam kondisi pulih.
Baca Juga: PSSI dan PT LIB Dijadwalkan akan Bertemu dengan Polri, Kapan?
Kabar tersebut dibenarkan langsung oleh dokter tim Arema FC, Nanang Tri Wahyudi.
Bruno diperbolehkan bergabung dengan tim kembali karena telah menyelesaikan masa isolasi mandiri selama dua minggu.
"Keadaan Bruno sehat. Senin besok (hari ini) sudah boleh bergabung latihan karena tidak ada gejala dan sudah selesai isolasi," kata dr Nanang dikutip BoalSport dari TribunJatim.com.
Baca Juga: Donny van de Beek Kerap Jadi Pengganti, Begini Komentar Solskjaer
Lebih lanjut, Nanang menjelaskan, keputusan memperbolehkan Bruno berlatih bersama tim ini sesuai dengan aturan dari Departemen Kesehatan.
Dirinya memastikan pemain berposisi bek itu kini terbebas dari virus corona.
"Sesuai protokol dari Depkes, kalau tanpa gejala cukup isolasi saja dan saat ini masa isolasinya sudah selesai," ujarnya.
Baca Juga: Timnas U-19 Indonesia Batal Lawan Bosnia Herzegovina, Ini Penggantinya
Sementara itu Bruno Smith mengaku sudah tak sabar bertemu rekan-rekan setimnya.
Sebab ia mengakui cukup jenuh hanya bisa berlatih mandiri di dalam rumah.
"Tentu saya sangat bersemangat karena bisa kembali berlatih bersama tim. Sebelumnya saya hanya latihan sendiri di dalam rumah."
"Latihan bersama teman-teman akan lebih menyenangkan," ujar Bruno.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | TribunJatim.com |
Komentar