Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kebobolan 3 Gol di Babak Pertama, Zinedine Zidane Akui Real Madrid Kurang Percaya Diri

By Guntur Aji Bayu Riyanto - Kamis, 22 Oktober 2020 | 11:15 WIB
Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane.
TWITTER.COM/MARIADELMADRID
Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane.

BOLASPORT.COM - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, angkat bicara usai timnya kalah dari Shakhtar Donetsk di Liga Champions.

Real Madrid berhadapan dengan Shakhtar Donetsk pada laga pembuka grup B Liga Champions 2020-2021, Rabu (21/10/2020) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.

Berduel di Estadio Alfredo Di Stefano, Los Blancos justru menelan kekalahan dari wakil Ukraina dengan skor akhir 2-3.

Real Madrid bahkan hancur lebur di babak pertama usai gawang mereka dijebol sebanyak tiga kali oleh Shakhtar.

Ketiga gol Shakhtar datang dari Mateus Martins pada menit ke-29, Raphael Varane (33'-bd), dan Manor Solomon (42').

Baca Juga: Tanpa Virgil van Dijk, Duet Bek Liverpool Tampil Super Hebat di Belanda

Tidak ingin malu di markas sendiri, Real Madrid kemudian bangkit pada babak kedua.

Kampiun Liga Spanyol 2019-2020 itu berhasil memperkecil jarak berkat gol Vinicius Junior (59') dan Luka Modric (70').

Namun, gol dari Vinicius dan Modric tak mampu menghindarkan Real Madrid dari kekalahan.

Hasil ini membuat Real Madrid untuk kali pertama kalah di kandang dalam laga perdana Liga Champions.

Sebelumnya, Los Blancos mampu menyapu bersih 12 kemenangan ketika mengawali kompetisi di rumah sendiri.

Pasca-laga, Zinedie Zidane mengakui bahwa anak asuknya bermain di bawah level yang sesungguhnya.

Menurut juru racik asal Prancis itu, pemain Real Madrid tampil kurang percaya diri sehingga membuat timnya kebobolan tiga gol di babak pertama.

Baca Juga: Catatan Menyedihkan Luis Suarez di 22 Laga Tandang Liga Champions

"Kami kurang percaya diri untuk memulai permainan," kata Zidane dikutip BolaSport.com dari Sportsmole.

"Pada babak pertama, saya tidak melihat permainan tim yang ingin saya lihat dan itu adalah kesalahan saya."

"Saya harus menemukan solusi yang bisa membuat kami kuat kembali dan kembali menang," ujar Zidane mengungkapkan.

Sebelumnya, Real Mdrid juga menelan hasil minor ketika melawan Cadiz pada laga pekan ke-6 Liga Spanyol, Sabtu (17/10/2020).

Skuad Zidane dipaksa menyerah dari tim promosi dengan skor 0-1 di rumah sendiri akibat gol Anthony Lozano.

Baca Juga: Batal Lawan Bosnia Herzegovina, Ini Agenda Timnas U-19 Indonesia Selanjutnya

Dua kekalahan beruntun jelas menjadi bekal buruk bagi Real Madrid yang akan melakoni laga berat melawan sang rival bebuyutan, Barcelona, dalam pekan ke-7 Liga Spanyol.

Duel bertajuk El Clasico tersebut bakal digelar pada Sabtu (24/10/2020) pukul 21.00 WIB di kandang Barcelona, Stadion Camp Nou.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Sportsmole
REKOMENDASI HARI INI

Liga Voli Korea - Idolanya Dapat Suara Terbanyak dalam Voting All Star, Megawati Tetap Masuk meski Kalah dalam Peringkat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X