BOLASPORT.COM - Dalam sebuah tim, chemistry menjadi salah satu penopang keberlangsungan kegiatan yang sangatlah penting, termasuk di sepak bola.
Dengan adanya chemistry, maka dapat dipastikan pemain atau pelatih dapat saling menunjukan ikatan yang baik dalam hal apapun baik di dalam maupun di luar lapangan.
Setidaknya hal itu lah yang saat ini sedang dibangun oleh pelatih kiper asing milik Borneo FC, yakni Carlos Salomao.
Pelatih asal Brasil tersebut mengaku selalu berkumpul bersama anak asuhnya selepas menjalani sesi latihan untuk sekedar makan bersama di rumahnya.
Ia juga menilai bahwa keempat penjaga gawang Borneo FC saat ini mempunyai bakat yang luar biasa.
Keempat kiper yang dimaksud adalah Gianluca Pandeynuwu, M Dicky Indrayana, Muhammad Zulfikri, dan Pualam Bahari.
Hal itu pula yang menjadi alasan Carlos Salomao meyakini bahwa kelak akan datang kesuksesan untuk para anak asuhnya saat ini.
"Kami memang selalu berkumpul setelah melakukan latihan. Tidak harus setiap hari, tapi setidaknya seminggu sekali kami bersama untuk bersosialisasi. Pergi ke restoran atau di rumah saya di mana saya masak dan makan siang bersama mereka," ucap Carlos Salomao.
Baca Juga: Shin Tae-yong Gelar TC Virtual Lagi jika Liga 1 dan Liga 2 Tak Bergulir
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Borneofc.id |
Komentar