BOLASPORT.COM - Pelatih Bayern Muenchen, Hansi Flick, mengungkapkan rahasia yang membuat Leroy Sane bisa cetak gol spektakuler di laga kontra Frankfurt.
Leroy Sane mencetak satu gol kala Bayern Muenchen menang besar atas Eintracht Frankfurt di pekan ke-5 Bundesliga 2020-2021, Sabtu (24/10/2020) kemarin.
Masuk sebagai pengganti pada menit ke-68, empat menit setelahnya Sane membuat gol spektakuler menggunakan kaki kirinya.
Pemain berusia 24 tahun itu melakukan cut-inside dari sisi kanan penyerangan Bayern dan melepaskan tembakan ke tiang jauh dari luar kotak penalti yang gagal diselamatkan kiper lawan.
Baca Juga: Lucas Digne Dikartu Merah, Carlo Ancelotti Singgung Insiden Liverpool
Tidak mengejutkan sebenarnya melihat Sane membuat gol seperti itu mengingat ia memang memiliki kemapuan yang mumpuni untuk melakukannya.
Akan tetapi, apabila melihat Sane yang baru pulih dari cedera dan langsung membuat gol seperti itu, cukup wajar jika banyak yang terkejut dengan gol tersebut.
Beberapa saat setelah pertandingan, pelatih Bayern Muenchen, Hansi Flick, mengungkapkan rahasia yang membuat Sane bisa membuat gol seperti itu.
Baca Juga: Usai Menangi Duel Insigne Saudara, Bintang Napoli Katakan Hal Ini Pada Sang Adik
Menurut Hansi Flick, Sane bisa seperti itu karena ia belajar langsung dari legenda Bayern Muenchen, Miroslav Klose.
"Dia bekerja keras dan melakukan beberapa sesi latihan dengan Miro Klose, dan itu membantunya," ujar Flick seperti dikutip BolaSport.com dari Goal.
"Kami semua sangat senang dengan debutnya, jadi dia bisa terus seperti ini. Anda dapat melihat bahwa dia sangat ingin meningkatkan kebugarannya."
Baca Juga: Legenda Man United: Lebih Baik Pindah ke Real Madrid Saja, Paul Pogba!
"Kami sangat puas dengan sikap dan mentalitasnya," ucap Flick menambahkan.
Klose sendiri saat ini menjabat sebagai asisten Hansi Flick di Bayern Bayern Muenchen.
Berkat jabatan itu lah ia bisa melatih Sane dan rekan setimnya, khususnya dalam urusan mencetak gol.
Baca Juga: Kesan Skuad Timnas U-19 Indonesia Selama Jalani TC di Kroasia
Klose, yang menjadi bagian dari skuad Bayern ketika memenangkan Bundesliga musim 2007-2008 dan 2009-2010, kembali ke klub pada 2016, awalnya untuk menjadi pelatih tim junior Die Roten.
Namun, berkat kepiawaiannya dalam mengelola skuad, Klose mendapat kenaikan jabatan menjadi asisten pelatih tim inti pada Mei 2020.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Goal |
Komentar