Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ingin Josep Bartomeu Terus Berkuasa, Barcelona Surati Pemerintah Catalunya Tangguhkan Mosi Tidak Percaya

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Selasa, 27 Oktober 2020 | 02:00 WIB
Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu.
TWITTER.COM/BARCAGALAXY
Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu.

BOLASPORT.COM - Barcelona mengirimkan surat kepada pemerintah Catalunya untuk menangguhkan mosi tidak percaya terhadap Josep Bartomeu yang masih berkuasa.

Konflik di pucuk pimpinan Barcelona semakin memanas seiring munculnya mosi tidak percaya terhadap Josep Bartomeu.

Kabarnya, referendum untuk melengserkan presiden Barcelona itu akan segera dilaksanakan pada 1 hingga 2 November mendatang.

Akan tetapi, dewan Barcelona sampai saat ini belum mengetuk palu untuk menetapkan kedua tanggal tersebut sebagai waktu pengambilan referendum.

Malahan, dewan Barcelona menyurati pemerintah Catalunya untuk menangguhkan mosi tidak percaya terhadap Bartomeu.

Baca Juga: Barcelona Pastikan Mosi Tidak Percaya kepada Bartomeu Tetap Lanjut

Dilansir BolaSport.com dari Marca, Barcelona beralasan bahwa kondisi tempat pemungutan suara referendum yang tidak layak, terutama Stadion Camp Nou.

Pasalnya, Stadion Camp Nou akan dijadikan sebagai salah satu titik pengambilan suara untuk referendum Barcelona.

Surat tersebut dikirimkan Barcelona secara langsung kepada Pere Aragones, penjabat presiden pemerintahan Catalunya, Senin (26/10/2020) pagi waktu Barcelona.

Sebelumnya, pihak pemerintah Catalunya sudah mengeluarkan izin untuk melakukan referendum mosi tidak percaya terhadap Bartomeu.

Pihak Barcelona mengaku kesulitan untuk menyiapkan sarana dan prasarana pemungutan suara yang akan diadakan kurang dari dua minggu lagi.

Baca Juga: Nasib Bartomeu di Barcelona Tinggal Menghitung Hari, Pilih Mundur atau Dilengserkan?

Sampai saat ini, belum ada tanggapan secara resmi dari pihak pemerintah Catalunya soal surat dari Barcelona tersebut.

Sementara itu, pihak oposisi sepertinya akan segera menyiapkan tuntutan hukum terhadap dewan Barcelona dan Bartomeu.

Pasalnya, pihak oposisi telah menyampaikan bahwa mereka akan mengambil jalur hukum apabila dewan Barcelona tak kunjung mengesahkan tanggal 1 dan 2 November sebagai hari pemungutan referendum.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Marca
REKOMENDASI HARI INI

Asnawi Mangkualam Kirim Sindiran, Media Vietnam Langsung Panas

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136