BOLASPORT.COM - Gelandang timnas U-19 Indonesia, Braif Fatari, mempunyai cita-cita untuk berkarier ke Eropa.
Dengan berkarier di Eropa, permainan Braif Fatari akan bertambah.
Braif Fatari saat ini sudah memperkuat klub Liga 1, Persija Jakarta.
Langkah Braif Fatari menuju Benua Biru bisa saja terjadi lantaran usianya baru menginjak 18 tahun.
Terlebih ada beberapa rekan Braif Fatari di timnas U-19 Indonesia yang berkarier di Eropa yakni Elkan Baggott, Witan Sulaeman, dan Khairul Zakiri.
Bisa saja jika ada kesempatan ke Eropa, Braif Fatari meninggalkan Persija Jakarta dan bergabung ke sana.
Baca Juga: Braif Fatari Sempat Bingung Ketika Jadi Striker Timnas U-19 Indonesia
"Saya ingin menjadi pesepakbola yang sukses dan bisa berkarier di kompetisi Eropa," kata Braif Fatari seperti BolaSport.com kutip dari laman resmi PSSI.
"Selain itu, saya juga ingin mengantarkan timnas Indonesia meraih prestasi," ucap pria asal Jayapura, Papua, tersebut.
Braif Fatari menjadi salah satu pemain penting di timnas U-19 Indonesia.
Baca Juga: Asa Bek Borneo FC, Pemain Hanya Bisa Berkembang Lewat Kompetisi
Ia selalu dibawa pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong, untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) ke Thailand dan Kroasia.
Meski begitu, Braif Fatari masih berstatus pemain seleksi.
Baca Juga: Charles Leclerc Membuat Ross Brawn Teringat ke Dua Pembalap Besar
Sebab, Shin Tae-yong tengah mencari pemain-pemain berkualitas yang nantinya memperkuat timnas U-19 Indonesia di Piala Asia U-19 2021 dan Piala Dunia U-20 2021.
"Saya ingin masuk ke skuat timnas U-19 Indonesia dan meraih prestasi di Piala Asia U-19 serta Piala Dunia U-20," kata Braif Fatari.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar